Gandeng Junior Roberts, Brand Lokal Ini Hadirkan Skincare Anti Jerawat dengan Herbal Korea

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 12 Februari 2024 | 19:27 WIB
Gandeng Junior Roberts, Brand Lokal Ini Hadirkan Skincare Anti Jerawat dengan Herbal Korea
Junior Roberts. (Dok. Lunesse)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jerawat bisa dialami oleh siapa saja, baik perempuan maupun laki-laki. Dengan perawatan wajah yang tepat, masalah jerawat bisa dihindari.

Lunesse, brand skincare buatan lokal, mengumumkan peluncuran lini produk terbarunya, Lunesse Acne Series #TangkisJerawat. Melalui rangkaian produknya, Lunesse mengingatkan kita semua untuk mulai menjaga kesehatan kulit dengan melakukan perawatan wajah sejak dini agar terbebas dari masalah jerawat, khususnya para remaja di masa pubertasnya.

Aman untuk remaja, rangkaian skincare ini 'bersih' dari bahan berbahaya, misalnya tanpa tambahan pewangi (fragrance-free), tidak menimbulkan reaksi alergi (hypoallergenic), dan telah teruji secara klinis (dermatologically tested) sehingga aman digunakan sehari-hari.

Untuk produk Acne Series kali ini, Lunesse memilih ekstrak Cynanchum Atratum, yaitu ekstrak tumbuhan herbal dari Korea yang terkenal dengan sifat anti inflamasinya.

Baca Juga: Angkat Semua Kotoran Wajah, Ini 5 Rekomendasi Cleansing Oil Terbaik

Ekstrak ini dapat membantu mengurangi peradangan, menghilangkan noda dan jerawat, memperbaiki sel kulit yang rusak, menenangkan kulit sensitif, dan berfungsi sebagai pelembap bagi kulit.

Rangkaian Acne Series ini terdiri dari Cleanser Ultracare Face Wash yang mengandung bahan dengan pH seimbang, Cicacalm Toning Essence Pads yang dapat memberikan kelembapan sepanjang hari, Acne Combat Serum dan Acne Combat Spot Gel yang efektif mengurangi kemerahan dan jerawat tanpa membuat kulit terasa kering.

Untuk rangkaian produk terbarunya ini, brand lokal satu ini memperkenalan Junior Roberts sebagai brand ambassador lokal pertama, setelah sebelumnya memilih Park Hye Min, atau yang lebih dikenal sebagai Pony Makeup, sebagai duta merek.

Alasan menggandeng Junior Roberts sebagai brand ambassador lokal adalah karena Lunesse ingin menghilangkan stigma bahwa merawat kulit itu hanya untuk perempuan, dan ingin mengajak kaum pria untuk mulai merawat kesehatan kulitnya juga.

Baca Juga: Bukan Boy William atau Muhammad Fardana, Ternyata Pria Ini yang Disebut Ayu Ting Ting jika Diberi Pilihan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI