Performa Klub Belum Maksimal, Sponsor Hadirkan Dukungan untuk Burnley

Iman Firmansyah Suara.Com
Rabu, 06 September 2023 | 10:00 WIB
Performa Klub Belum Maksimal, Sponsor Hadirkan Dukungan untuk Burnley
Burnley FC. (Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada tanggal 2 September 2023, Burnley mengalami kekalahan dengan skor 2-5 saat melawan Tottenham Hotspur, menambah catatan performa yang belum maksimal dalam Liga Primer Inggris.

Saat ini, Burnley berada di dasar klasemen Liga Primer Inggris, status juara Championship tidak menjamin Burnley bakal langsung kompetitif di Premier League. Tim yang bermarkas di Turf Moor Stadium tersebut justru tak mampu berbuat banyak pada tiga laga awalnya.

Burnley selalu kalah dari tiga awal Premier League 2023/2024. Bukan hanya kalah, catatan kebobolan mereka juga sangat buruk pada periode itu. Tentu ini menjadi rapor buruk bagi manajer Vincent Kompany, Burnley memberi dukungan penuh pada Vincent Kompany di bursa transfer awal musim 2023/2024. Kompany mendapat dana belanja dalam jumlah besar. Bahkan, merujuk data Transfermarkt, Kompany belanja pemain hingga €111 juta.

Meskipun demikian, W88, sponsor utama klub Burnley, tetap menjunjung tinggi optimisme dan komitmen untuk mendukung klub sepak bola dan para penggemar setianya.

Baca Juga: Gasak Aston Villa 3-0, Jurgen Klopp Puji Dominasi Liverpool

Dalam sebuah pernyataan dari Tony Tan, yang menjabat sebagai Manager Marketing W88, dia menyampaikan pandangannya terhadap situasi ini. Dengan status Burnley sebagai juara dan promosi ke Premier League, W88 berkomitmen untuk tetap mendukung klub tersebut dengan cara yang signifikan. Meskipun jumlah dukungan finansial yang diberikan tidak diungkapkan, mereka telah memberikan kucuran dana yang besar, yang nominalnya dijaga kerahasiaannya.

"Kami tetap mendukung Burnley dengan sepenuh hati, terlepas dari hasil-hasil sementara yang mungkin kurang memuaskan. Kami yakin bahwa klub ini memiliki potensi besar dan akan bangkit kembali. Semangat dari para penggemar Burnley adalah yang membuat sepak bola begitu istimewa, dan kami berdiri bersama mereka dalam setiap langkah perjalanan ini," tegas Tony.

Burnley membeli penyerang Zeki Amdouni (22 tahun) dari Basel dengan harga €18,6 juta. Burnley juga membeli bintang Inggris saat juara Euro U-21 2023, James Tafford. Sang kiper muda dibeli dengan harga €17,3 juta.

Kompany mendatangkan lebih dari 10 pemain baru. Faktor ini mungkin membuat Burnley belum mencapai level terbaiknya, selain karena lawan-lawan yang dihadapi sangat berat walaupun begitu, sebagai sponsor yang telah lama menjalin kemitraan dengan Burnley, berkomitmen untuk terus mendukung klub ini dalam perjalanan mereka di Liga Primer Inggris dan dalam upaya mereka untuk mencapai hasil yang lebih baik di masa depan.

Baca Juga: Klub-klub Liga Inggris Habiskan Hampir Rp40 Triliun untuk Belanja Pemain

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI