Suara.com - Tekun dan tak lelah mengasah bakat wirausaha selalu dijalaninya sejak muda. Tak heran, kini, Zulfah Adriani mampu meraih cita-citanya sebagai seorang pengacara muda dan pengusaha, yang mampu memberikan inspirasi bagi banyak orang.
Menurutnya, kombinasi beragam faktor seperti kerja keras, keberuntungan, bakat, doa, dukungan dari keluarga, serta kepercayaan kepada Allah SWT telah membentuk perjalanan hidupnya.
Saat ini, Zulfah sudah mendirikan dua perusahaan, yaitu RZ Computindo yang bergerak di bidang jual beli pengadaan serta penyewaan barang IT, serta jasa pengacara bernama Kantor Pengacara Indonesia. Kedua usaha tersebut memperlihatkan ketekunan dan semangat wirausaha dari anak ke-2 dari 5 bersaudara ini.
Dari kedua usaha tersebut, kini Zulfa Adriani memiliki penghasilan hingga ratusan juta rupiah setiap bulannya.
Baca Juga: Tips Sukses Wawancara Saat Melamar Kerja Menurut Psikolog Klinis
Sebelum sukses, Zulfah sempat pergi merantau ke Jakarta hanya bermodal uang jajan pemberian ayahnya.
“Aku dulu hanya bermodal uang jajan dari ayah untuk berangkat merantau ke ibu kota,” ungkap Zulfah.
Namun berkat ketekunan dan keinginan kuat, Zulfah memulai bisnis sendiri dengan modal terbatas. Pemilik akun Instagram @queen_bebyza ini mengatakan, kesuksesan bisnis adalah proses yang berkelanjutan.
“Namun tetap diingat bahwa kesuksesan bisnis adalah proses yang berkelanjutan, dan mungkin ada hambatan dan rintangan yang harus dihadapi di sepanjang jalan,” imbuh perempuan telah berhasil mengumpulkan 226 ribu pengikut dengan 201 postingan di akun Instagramnya.
Ia mengingatkan, kemauan untuk belajar dan meningkatkan diri, plus kerja keras dan semangat yang tinggi dapat mengatasi keterbatasan awal dan mencapai kesuksesan.
Baca Juga: Dorong Anak Muda Semangat Berkarya, Ketua BMI Surakarta: Wirausaha untuk Membantu Masyarakat