Suara.com - Grup musik unplugged acoustic D'Cinnamons kembali merilis lagu terbaru berjudul "Kunang-Kungan". Lagu ini sudah resmi dirilis sejak 10 April 2023.
"Kunang-Kunang" mengambarkan mengenai indahnya cinta dan kebahagiaan orang-orang yang tengah dimabuk cinta. Kisah ini pula yang menjadi alasan digunakannya judul "Kunang-Kunang".
"Indahnya jatuh hati pada seseorang, membuat kita melayang saat berada di dekatnya. Single ini dibuat untuk mereka yang merasakan cinta yang 'menyerang' lubuk hati yang sepi, dibuat dengan semangat keindahan rasa disayangi," kata vokalis dan gitaris, Diana "Dodo" Widoera mendeskripsikan pesona lagu "Kunang-Kunang", dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Lagu "Kunang-Kunang" diciptakan oleh Ismail "Bona" Bonaventura. Senada dengan Dodo, Bona pun mengaku menciptakan lagu ini karena melihat indahnya kunang-kunang, seindah perasaan orang yang tengah jatuh cinta.
Baca Juga: Pekan Gembira Ria Digelar 5 Hari, Ada Trio Macan hingga The Changcuters
"Serasa mimpi! Inilah rasanya bila kita sedang jatuh cinta. Angan serasa terbang melayang, seperti kunang-kunang yang hadir ketika malam tiba. Tentu saja kita tidak ingin perasaan jatuh cinta ini hanya sesaat atau sekadar mimpi. Harapan dalam menemukan kekasih sejati, digambarkan dalam lagu 'Kunang-Kunang' ini," cetus penulis lagunya, gitaris Ismail 'Bona' Bonaventura menambahkan.
Alunan musik yang membuka lagu "Kunang-Kunang" sendiri dihiasi denting suara bell dan glockenspiel yang merepresentasikan suasana ringan dan penuh angan. Dengan penyampaian berupa beat yang cenderung cepat, merepresentasikan detak jantung yang berdenyut kencang saat melihat sorot mata sang kekasih hati.
"Diharapkan lagu ini dapat menggambarkan imaji jatuh cinta pada tiap individu yang mendengarkannya," kata Bona melanjutkan.
Berbeda dibanding lagu-lagu D'Cinnamons sebelumnya, dan terlepas dari nuansa lagu yang terasa ringan dan riang, teapi bisa dibilang "Kunang-Kunang" cukup memberi tantangan secara teknis saat menjalani proses rekamannya. Terutama di pembukaan lagu yang menerapkan harmoni vokal Dodo, Bona dan bassis Riana "Nana" Mayasari dalam format acapella.
"Tantangan saat perekaman sesi acapella yang membuat semua personel harus menyanyi. Tentunya akan menantang juga untuk sesi live perform-nya nanti. Penambahan part acapella di pembukaan lagu menjadi sesuatu yang baru buat kami, dan bikin lagunya lebih unik," imbuh Nana.
Baca Juga: Andrea Turk Cicit WR Soepratman, Tembus Musik Dunia di Jerman