Pentingnya Kesadaran dan Pemahaman Mengenai Obesitas

Iman Firmansyah Suara.Com
Selasa, 07 Maret 2023 | 17:00 WIB
Pentingnya Kesadaran dan Pemahaman Mengenai Obesitas
Ilustrasi obesitas (Freepik/subinpumsom)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dr Dicky menyimpulkan bahwa temuan tersebut mendorong revisi batas optimal untuk pencegahan dini dan pengendalian obesitas.

Sebagai upaya mengatasi dan mengendalikan penyakit kronis ini, Vice President dan General Manager Novo Nordisk Indonesia Sreerekha Sreenivasan mengatakan bahwa Novo Nordisk Indonesia fokus pada tiga area untuk mendorong perubahan terkait obesitas.

”Obesitas lebih dari sekadar kelebihan berat badan; ini adalah masalah kesehatan jangka panjang. Oleh karena itu, kami akan fokus pada tiga area: pencegahan di mana kami bekerja untuk membangun lingkungan yang lebih sehat; pengakuan di mana kami bekerja untuk menumbuhkan empati bagi orang-orang dengan obesitas dan menjadikan obesitas sebagai prioritas perawatan kesehatan dan perawatan area kami bekerja untuk memastikan orang dengan obesitas memiliki akses ke perawatan berbasis sains dan komprehensif,” paparnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI