Berinovasi Jawab Kebutuhan Keluarga Modern akan Kebutuhan Peralatan Rumah Tangga, BOLde Resmikan Pabrik di Tangerang

Dinda Rachmawati Suara.Com
Jum'at, 13 Januari 2023 | 11:55 WIB
Berinovasi Jawab Kebutuhan Keluarga Modern akan Kebutuhan Peralatan Rumah Tangga, BOLde Resmikan Pabrik di Tangerang
Merek Peralatan Rumah Tangga, BOLde Resmikan Pabrik dan Pusat Distribusi di Tangerang (Dok. BOLde)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Peralatan rumah tangga adalah salah satu perlengkapan penting yang perlu dimiliki. Apalagi, setiap peralatan tersebut punya fungsi masing-masing yang bisa membantu meringankan kita dalam beraktivitas di rumah, mulai dari memasak hingga bersih-bersih. 

Untuk semakin berinovasi dalam menjawab kebutuhan keluarga modern di Indonesia, merek peralatan rumah tangga BOLDe baru saja meresmikan pabrik dan pusat distribusinya di kawasan Jatiuwung, Tangerang, Banten pada Rabu (11/1/2023) lalu. 

Pabrik dan Pusat Distribusi BOLDe Indonesia berdiri di lahan seluas 3 hektar dan memiliki kurang lebih 1.000 karyawan lokal. Hal ini sebagai bentuk dukungan merek tersebut untuk kemajuan ekonomi nasional dengan mengutamakan sumber daya manusia lokal untuk berkarya. 

“BOLDe mengucap syukur karena hari ini pabrik dan pusat distribusi BOLDe resmi dibuka. Kiranya dengan diresmikan semakin bermanfaat dan berkontribusi bagi kita semua. Untuk kemajuan ekonomi Indonesia khususnya Kota Tangerang,” ujar Komisari Utama BOLDe Indonesia, Wijaya Candera dalam sambutannya.

Baca Juga: Rayakan HUT ke-9, Semen Gresik Perkuat Sinergi dan Kinerja Hadapi Tahun 2023

Wijaya berharap kedepannya sesuai dengan tagline BOLDe, semoga kedepannya BOLDe terus berkembang menghasilkan produk-produk yang inovatif dan berkualitas dan bisa menjawab kebutuhan pasar.

BOLDe Indonesia memproduksi alat pel putar otomatis, masker medis dan perakitan beberapa peralatan elektronik seperti Juicer, Mixer, blender, dan kipas. 

Semua produk yang didistribusi dikerjakan dan dirakit oleh anak bangsa dengan kontrol ketat sesuai standar nasional Indonesia. Produk juga tersebar di seluruh kota-kota besar Indonesia. 

Menurutnya pada hari peresmian ini BOLDe juga menggelar Bakti Sosial untuk lingkungan sekitar pabrik. Karena pihaknya percaya berkontribusi untuk lingkungan dan bangsa kita adalah hal penting dalam bisnis.

Sementara pada kesempatan yang sama dalam sambutannya, Assisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Tangerang, Yeti Rohaeti yang mewakili Walikota Tangerang mengatakan, dengan diresmikannya pabrik dan pusat distribusi BOLDe Indonesia, diharapkan bisa meningkatkan perekonomian Kota Tangerang.

Baca Juga: Profil PT Nikomas Gemilang, Perusahaan Sepatu yang Tawari 1.600 Karyawan Resign Sukarela

"Sehingga bisa berkontribusi, berkolaborasi, serta bisa bersinergi dengan pemerintah Kota Tangerang dan juga masyarakat disekitar pabrik ini berdiri," tutup dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI