Suara.com - Aplikasi chat, Flala kini menyediakan terjemahan instan multibahasa, setelah memperbaharui logonya beberapa waktu lalu. Dengan fitur baru ini, Flala berharap, aplikasi ini bisa membangun ruang sosial tanpa batas bagi pengguna di seluruh dunia dan memungkinkan mereka untuk mengobrol dengan mudah.
Untuk semakin memperluas cakupan pengguna, yang kebanyakan merupakan generasi Z, Flala juga melakukan pembaharuan proses registrasi. Di sini pengguna dapat memilih kepribadian, kesukaan, bahasa, dan lain-lain saat registrasi. Profil pun bisa lebih terpersonalisasi dan meningkatkan akurasi pencocokan dari Obrolan Cepat.
"Flala menyediakan pengalaman sosial yang lebih terpersonalisasi untuk anak muda. Mereka dapat merasakan interaksi sosial yang nyata dan ramah, serta lebih dapat mengekspresikan diri mereka dengan lebih mudah," ujar Chenmou, pendiri Flala.
Menurutnya, anak muda Indonesia saat ini sangat mementingkan keaslian dan kejujuran dalam hubungan sosial. Oleh karena itu, Flala menyediakan autentikasi pengguna asli untuk membantu pengguna, agar dapat terhindar dari orang orang yang menyembunyikan identitas dirinya sendiri.
Baca Juga: 11 Aplikasi Chat Alternatif saat WhatsApp Down, Kirim Pesan dan Vidcall Tak Terganggu
Ikon Flala sendiri berupa burung hantu, yang digambarkan sebagai simbol ketenangan dan kebijaksanaan di Asia Tenggara. Ikon ini digambarkan dengan kepala dan mata bulat besar.