Duo LioLane Rilis Lagu Surga yang Sama, Skill Nyanyinya Enggak Main-Main

Ferry Noviandi Suara.Com
Jum'at, 02 September 2022 | 18:15 WIB
Duo LioLane Rilis Lagu Surga yang Sama, Skill Nyanyinya Enggak Main-Main
LioLane [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dunia musik Indonesia sempat memiliki sejumlah duet fenonemal seperti Broery Pesolima-Dewi Yull, Anang-Krisdayanti, dan Fatur-Nadila. Duet fenomenal ini berpeluang akan kembali terulang pada duo LioLane.

LioLane adalah duo yang beranggotakan Tisya dan Adam. Duo ini dipersatukan oleh label 13 Nadi Musik. Tisya yang berdarah Minang dan Adam yang berasal dari Timur memiliki kualitas vokal yang tak perlu diragukan.

LioLane merilis single debut berjudul "Surga yang Sama". [dokumentasi pribadi]
LioLane merilis single debut berjudul "Surga yang Sama". [dokumentasi pribadi]

Sebagai debut, 13 Nadi Musik memperkenalkan karya perdana LioLane dalam lagu berjudul "Surga yang Sama" yang dibalut dalam musik pop kekinian dan easy listening.

"Kami sangat antusias dan bersyukur akhirnya bisa merilis singel kami berjudul 'Surga yang Sama'. Prosesnya tidak mudah, tapi kami optimistis bahwa kombinasi karakter dan karya musik kami punya daya tarik tersendiri," kata Tisya, dalam jumpa pers di Jakarta, baru-baru ini.

Baca Juga: Usai Colabs dengan Barry Likumahua, Pulung Agustanto Jadi Ambyar Lewat Lagu "Mung Kanggo Kowe"

"Di LioLane kami menyajikan lagu-lagu dengan tema cinta beserta lika-likunya, dari yang paling manis sampai yang paling getir, sesekali asam juga ada," kata Tisya menyambung.

Demikian juga bagi Adam, selain kualitas vokal, kekuatan LioLane adalah chemisty atau kekompakkan mereka ketika tampil bernyanyi di atas panggung. Apalagi, lagu bertema cinta menjadi pilihan LioLane untuk diperdengarkan kepada para pendengar.

LioLane [dokumentasi pribadi]
LioLane [dokumentasi pribadi]

"Lagu 'Surga yang Sama' bercerita tentang rasa percaya dan komitmen antara sepasang kekasih. Meskipun ada perbedaan, namun itu tidak menghalangi kekuatan cinta mereka berdua. Nah ini juga sebenarnya menjadi refleksi kami berdua dalam bermusik, bahwa kami juga harus punya komitmen dan saling menguatkan satu sama lain,” ujar Adam.

Dari 13 Nadi Musik sebagai label sekaligus manajemen artis, LioLane menjadi sebuah paket lengkap yang layak untuk ditampilkan. Tisya dan Adam dinilai punya image yang fresh serta keunikan karakter masing-masing yang menyatu dalam karya musik mereka.

"Skill bernyanyi LioLane ini enggak main-main. Mereka punya karakter yang kuat, sekali dengar orang pasti tahu ini suaranya Tisya dan Adam. Teknik vokal yang mereka sajikan juga di atas rata-rata, namun bisa tetap easy listening. Kemudian dengan sentuhan harmoni musik yang selaras, duo ini sudah pasti stand among the crowd," ujar Shena dari 13 Nadi Musik.

Baca Juga: Iwa K, Kunto Aji, Tuan Tiga Belas Hingga Barasuara Bersatu di Konser Kemerdekaan Menjadi Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI