Bawa Pole Dance ke Mall, Upaya untuk Hapus Stigma Negatif dan Lebih Dekat ke Masyarakat

Ferry Noviandi Suara.Com
Rabu, 24 Agustus 2022 | 01:45 WIB
Bawa Pole Dance ke Mall, Upaya untuk Hapus Stigma Negatif dan Lebih Dekat ke Masyarakat
Acara Urban and Sport di Pakuwon Mall Surabaya, yang menampilkan pole dance dari Pole Fitness Academy Olivia. [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pole dance kini semakin digemari masyarakat karena memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Namun sayangnya, senam yang menggunakan sarana tiang ini masih mendapatkan stigma yang negatif dari masyarakat.

Untuk mengikis stigma negatif tersebut dan lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, Esther Gracia bersama kawan-kawan sebagai pecinta pole dance unjuk kebolehan dalam acara Urban and Sport. Acara itu sendiri berlangsung di Pakuwon Mall Surabaya.

Pole Fitness Academy Olivia menampilkan senam pole dane dalam acara Urban and Sport di Pakuwon Mall Surabaya. [dokumentasi pribadi]
Pole Fitness Academy Olivia menampilkan senam pole dane dalam acara Urban and Sport di Pakuwon Mall Surabaya. [dokumentasi pribadi]

Penampilan Esther Gracia bersama kawan-kawan pun mendapat antusias dari masyarakat. Hal ini pun membuat pemilik akun @esthergracia sangat bangga.

"Aku senang. Karena akhirnya masyarakat mulai sadar kalau pole dance itu salah satu jenis olahraga yang positif," ujar Esther Gracia.

Baca Juga: 5 Potret Sheila Marcia Pole Dance, Bikin Takjub Orang yang Melihatnya

Esther Gracia hadir ke acara Urban and Sport di Pakuwon Mall Surabaya bersama rekan-rekannya dari Pole Fitness Academy Olivia, sebuah studio pole dance yang diurus langsung oleh Esther.

Aksi Pole Dance yang ditampilkan salah seorang pesenam dari Pole Fitness Academy Olivia dalam acara  Urban and Sport di Pakuwon Mall Surabaya. [dokumentasi pribadi]
Aksi Pole Dance yang ditampilkan salah seorang pesenam dari Pole Fitness Academy Olivia dalam acara Urban and Sport di Pakuwon Mall Surabaya. [dokumentasi pribadi]

Esther pun berharap ke depannya pole dance semakin diterima masyarakat Indonesia dan punya lebih banyak peminat.

"Penampilan di acara ini jadi tanda kalau masyarakat sudah enggak menolak pole dance. Walaupun masih ada keterbatasan dan harus mengikuti syarat pakaian," imbuh Esther.

"Namun sisi positifnya ini adalah perkembangan yang baik dari tahun-tahun sebelumnya. Perkembangan ini harus terus dijaga dan aku harap semoga kemajuan ini terus berlanjut," kata Esther melanjutkan.

Baca Juga: Bergelar Mahasiswa Terbaik dan Punya Masa Depan Cerah, Gadis Ini Pilih Jadi Stripper Dibanding Dokter Saraf

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI