Suara.com - Cerita Citayam Fashion Week menjadi fenomena tersendiri dan menuai pujian dari banyak orang. Meski aksi para remaja menampilkan gaya berbusana tak lagi bisa dinikmati di kawasan Dukuh Atas tersebut, namun semangatnya tak pernah padam hingga saat ini.
Hal ini pula yang menjadi alasan penyanyi pendatang baru Baby Zella merilis lagu "Citayam Sudirman". Pemilik nama asli Nazella Cahya Ayu Fratiwi mengaku mendidikasikan lagu tersebut untuk Jeje Slebew dan kawan-kawan yang telah menciptakan sebuah fenomena hebat, yang patut diapresiasi.
"Lagu ini didedikasikan buat teman-teman anak Citayam. Kemarin pas shooting video klip aku di sana juga. Alhamdulillah banyak yang support," ujar Baby Zella.
Berada di bawah naungan Sani Music Indonesia, single bergenre pop dengan musik upbeat nan catchy itu akan menghadirkan cerita khusus mengenai fenomena Citayam Fashion Week.
Baca Juga: 3 Potret Rumah ABG Citayam, Jeje Slebew Lebih Mewah Dari yang Lainnya
"Tentang anak Citayam yang fenomenal, bergaya nyentrik, tongkrongan asyik, penampilan pun juga menarik," tutur Baby Zella, yang baru berusia 17 tahun.
Meski banyak yang mendukung, tak sedikit yang mengkritik Citayam Fashion Week. Namun bagi Baby Zella, hal ini menjadi salah satu tren sehat bagi anak-anak muda Indonesia zaman sekarang.
Menurutnya, fenomena itu semakin mendorong kreativitas anak muda dalam mengekspresikan diri melalui pakaian yang mereka kenakan. Di samping itu, ia juga berpesan agar ketertiban tetap harus dijaga.
"Menarik, kreatif banget, menjadi tren zaman sekarang. Semua karena media sosial dan juga pastinya nilai positif buat anak muda sekarang," kata Zella.
"Citayam Sudirman" merupakan lagu kedua dari Baby Zella, setelah sebelumnya merilis lagu "Oon". Baby pun berharap dengan lagu kedua ini dirinya semakin diterima masyarakat luas sebagai seorang penyanyi.
Baca Juga: Attitude Krisdayanti Tuai Pujian saat Dimintai Foto oleh Penggemar, Netizen Sindir Jeje Slebew
"Alhamdulillah semoga dari lagu ini jalan aku untuk sukses di nyanyi (dunia musik)," tutur Baby Zella.