Lebih Sehat, Cicipi 3 Minuman Kekinian yang Berkolaborasi dengan V-Soy

Vania Rossa Suara.Com
Kamis, 16 Juni 2022 | 17:42 WIB
Lebih Sehat, Cicipi 3 Minuman Kekinian yang Berkolaborasi dengan V-Soy
Kolaborasi Dari Pada by Hangry dengan V-Soy. (Dari Pada by Hangry)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Minuman kekinian yang menjadi favorit banyak orang, ternyata tak melulu harus dicampur susu, lho. Dari Pada by Hangry, jenama minuman dari Hangry, membuktikannya lewat kolaborasi terbarunya dengan V-Soy.

Kali ini, Dari Pada by Hangry menghadirkan tiga menu minuman pilihan, yaitu Kopi Bukan Susu Gula Aren, Bukan Susu Matcha, dan Bukan Susu Cokelat dalam sajian gelas berukuran reguler.

Kamu dapat memesan ketiga menu spesial kolaborasi Dari Pada by Hangry dan V-Soy World Indonesia di seluruh outlet Hangry yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Medan dan Makassar dengan harga mulai dari Rp 25.000 saja.

Melalui kolaborasi ini, Dari Pada by Hangry berharap dapat menjangkau lebih banyak pelanggan terutama masyarakat yang sudah beralih ke gaya hidup yang lebih sehat.

Baca Juga: Viral Wanita Beli Minuman Pakai Peralatan Tak Terduga, Jerome Polin Sampai Geleng-geleng Beri Respons Begini

Kolaborasi dengan tema ‘Bukan susu, ini V-Soy’ ini menggunakan produk V-Soy Golden Grain yang memiliki perpaduan antara kacang almond, oat, dan kedelai yang menjadikannya sangat khas.

Kamu bisa memesan menu kolaborasi ini di outlet Hangry di seluruh Indonesia melalui layanan pesan antar atau pesan bawa. Buruan, ya, karena minuman sehat ini terbatas hanya sampai Juli 2022, lho.

“Selain lebih rendah lemak dan kalori, V-Soy Golden Grain menurut kami sangat unik dan khas. Begitupun saat tersaji di dalam minuman-minuman yang ada di Dari Pada by Hangry. Semoga menu yang tersedia di kolaborasi ini dapat menjadi pilihan yang lebih sehat bagi pelanggan,” ujar Abraham Viktor, CEO, Hangry.

Sedangkan bagi V-Soy World Indonesia, hal ini sejalan dengan apa yang menjadi moto dari V-Soy World Indonesia, “Sesuai dengan motto-nya “The Smart Soy Solution”, V-Soy selalu berusaha mengajak para konsumen dan masyarakat untuk menerapkan gaya hidup sehat dan fit sehingga dapat mencapai hidup yang berkualitas setiap saat,” tutur Evlin Wangsadirja, Brand Manager, V-Soy World Indonesia.

Baca Juga: Legakan Dahaga dengan 5 Minuman Kekinian Ini, Bikin Badan Segar Lagi!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI