Peringati HUT ke-65, Astra Tanam 65.000 Pohon dan Pasang 65 Solar Panel

Selasa, 31 Mei 2022 | 14:24 WIB
Peringati HUT ke-65, Astra Tanam 65.000 Pohon dan Pasang 65 Solar Panel
Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah (tengah depan) dan Chief of Corporate Human Capital Development Astra Aloysius Budi Santoso (kanan depan) melakukan penanaman pohon di Bukit Holbung, Samosir, Sumatra Utara (30/5/2022). (Dok: Astra)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Langkah Baik untuk Keberlanjutan

Meningkatnya permintaan akan energi dan sumber daya alam seiring dengan terus bertambahnya jumlah populasi manusia di bumi ini mendorong berbagai pihak untuk melakukan berbagai langkah konkrit dalam menangani salah satu isu keberlanjutan tersebut.

Begitu pula dengan Astra yang senantiasa berupaya untuk melestarikan lingkungan serta telah berkomitmen untuk melakukan transisi keberlanjutan melalui Astra 2030 Sustainability Aspirations yang baru saja diluncurkan belum lama ini. Hingga saat ini, Astra telah melakukan penanaman pohon di berbagai wilayah Indonesia yang mencapai lebih dari 5,1 juta pohon, di antaranya merupakan 23.523 pohon buah langka. Selain itu, telah dibangun 33 titik Konservasi Keanekaragaman Buah Langka Nusantara (Pranaraksa) yang bertujuan untuk mencegah kepunahan jenis buah langka.

Astra juga melakukan berbagai implementasi program penghematan energi dan penggunaan sumber energi baru terbarukan. Salah satunya dengan meningkatkan pemanfaatan energi alternatif yang ramah lingkungan, seperti pemanfaatan energi matahari dalam mengurangi emisi gas rumah kaca.

Berdasarkan data dari Laporan Keberlanjutan Astra tahun 2021, Astra telah menurunkan intensitas emisi gas rumah kaca sebesar 22,54% serta intensitas konsumsi energi sebesar 24,2% dibandingkan tahun 2020. Inisiatif penanaman pohon dan pemanfaatan sumber energi baru dan terbarukan ini merupakan bentuk kontribusi Astra dalam mengurangi pemanasan global.

Berbagai kontribusi Astra untuk memberikan dampak berkelanjutan dalam bidang lingkungan sejalan dengan cita-cita Astra untuk sejahtera bersama bangsa dan mendukung Sustainable Development Goals Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI