“Seluruh kegiatan CSR di masa New Normal ini difokuskan untuk pencegahan penyebaran, percepatan vaksin, dan seterusnya,” katanya.
Beberapa program CSR unggulan di masa pandemi Covid-19 dan Kenormalan Baru yang dilakukan Sasa di antaranya:
Menyediakan bantuan vitamin, obat dan buah kepada karyawan yang terpapar Covid.
Membentuk “group konsultasi” tentang Covid untuk memberikan informasi, memantau kondisi dan memberi semangat kepada karyawan yang terpapar Covid-19.
Bekerja sama dengan pihak asuransi kesehatan untuk memberikan konsultasi gratis terutama bagi karyawan yang melakukan isolasi mandiri di rumah.
Mengedukasi karyawan secara rutin mengenal berbagai informasi terkait Covid-19 untuk meningkatkan “awareness”.
Melaksanakan swab antigen rutin kepada seluruh karyawan setiap sebulan sekali.
Menyediakan karantina mandiri untuk karyawan jika terpapar Covid.
Bantuan sembako untuk seluruh karyawan di pabrik setiap 2 bulan sekali mulai April 2020.
Baca Juga: 3 Alasan Penting Setiap Orang harus Menghormati Emansipasi Wanita
Menyediakan vitamin dan masker untuk karyawan yang rutin dibagikan setiap bulan.