Suara.com - Selama pandemi, aktris Rina Icha hampir tak pernah terlihat batang hidugnnya. Tapi kini, bintang film Single 2 itu comeback lewat serial drama remaja berjudul Menyerah.
Tapi yang menarik, dalam serial Menyerah ini Rina Icha rupanya tidak saja sebagai pemeran, tapi juga produser bersama Ferly Halim. Lantas, apa yang melatarbelakangi Rina dan Ferly untuk jadi produser, meski risiko sangat besar?
"Jadi dalam proyek ini aku sebenarnya ditawari sama Ferly Halim untuk ikut serta sebagai produser. Aku kan tahu sedikit tentang produser ini, dan aku pikir apa salahnya aku ambil tantangan ini sambil belajar," ujar Rina Icha, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Selain itu, Rina Icha berpikir tidak selamanya ia akan menjadi pemeran. Ia pun kemudian ingin mencoba tantangan baru dan lebih mendalam ke dunia bisnisnya.
Baca Juga: Fakta Serial Netflix Fate: Winx Saga, Pengisahan Modern Kartun Masa Kecil
"Karierku jadi produser ibarat bertaruh karya demi menambah jam terbang. Ini dunia yang enggak asing lagi buat aku. Pokoknya nonton Menyerah di Genflix mulai 18 Februari yah," ujar Rina Icha, yang juga tampil di film OKB.
Sementara Ferly Halim optimistis serial Menyerah akan menarik perhatian para pentonton. Salah satu alasannnya karena cerita yang menarik dan dibintangi para aktor remaja bertalenta.
"Kami berharap hadirnya film ini akan disukai oleh masyarakat Indonesia. Film ini menyajikan cerita yang unik dan menarik dibalut dengan genre drama romantis tetapi juga ada adegan action-nya,” tutur Ferly Halim.
Serial Menyerah diperankan Andryan Jacko, Angie Miracle, James Thomas, Dede Satria, Davina Celin, Aldian Syawal, El yusuf, Alkhanza, serta Ferly Halim dan Rina Icha.
Setelah produksi bersama PH Langit Pictures Indonesia ini berhasil dengan judul Menyerah, Rina Icha dan Ferly Halim sedang mempersiapkan untuk judul selanjutnya dan mereka menargetkan untuk memproduksi lima film setiap tahunnya.
Baca Juga: Ulasan Serial Netflix Ozark: Memahami Pola dan Wujud Pencucian Uang Menjadi Sah dan Legal