Beli Skincare Mahal Tapi Takut Nggak Cocok? Coba Mini Serum Nacific untuk Atasi Berbagai Masalah Kulit

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 24 Januari 2022 | 16:39 WIB
Beli Skincare Mahal Tapi Takut Nggak Cocok? Coba Mini Serum Nacific untuk Atasi Berbagai Masalah Kulit
Empat mini serum dari Nacific yang terdiri dari Fresh Herb Origin Serum, Phyto Niacin Whitening Essence, Acne Cica Plus Clear Serum, dan Pink AHABHA Serum yang dapat mengatasi masalah kulit beragam. (Foto: Dok. Nacific Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masalah kulit sering datang bersamaan, seperti halnya kulit dengan minyak berlebih.

Masalah kulit yang kerap muncul adalah komedo tampak besar, berjerawat, dan bruntusan. Lain halnya dengan kulit terdehidrasi atau kulit kering, maka masalah yang kerap muncul seperti kerutan dan garis halus, kulit tampak kusam, hingga flek hitam.

Sementara itu, pemilik kulit sensitif dan mudah iritasi akan mengalami kemerahan, serta jerawat PIH (Post Inflammatory Hyperpigmentation) berupa noda kecoklatan atau kehitaman yang disebabkan melanin, dan jerawat PIE (Post Inflammatory Erythema), yakni bekas jerawat kemerahan akibat pembuluh darah melebar, yang terjadi secara bersamaan.

Tentu saja, masalah kulit yang datang secara bersamaan dan mempengaruhi satu sama lain membuat ragu untuk memilih jenis perawatan kulit yang tepat.

Baca Juga: Influencer Kecantikan Ini Pakai Air Mani untuk Dijadikan Skincare, Mengaku Bisa Bikin Wajah Glowing

Apalagi ditambah banyaknya pilihan skincare dengan ingredients, fungsi dan tekstur yang beragam, sehingga sulit untuk menjatuhkan pilihan.

Berisiko tidak cocok dan sudah terlanjur beli, namun hasilnya permasalahan kulit masih tetap ada.

CEO Abillkorea Co Ltd, Kim Hyung Min melihat bahwa berbagai permasalahan kulit yang beragam dan terkadang muncul secara bersamaan.

Oleh karena itu, Nacific Indonesia meluncurkan 4 mini serumnya yang dapat digunakan untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit.

“Cukup dua hingga tiga tetes untuk mengatasi masalah kulit, dan dapat melakukan teknik layering serum apabila permasalahan kulit datang di waktu yang bersamaan,” ujarnya dalam penjelasan tertulis, Senin (24/1/2022).

Baca Juga: Viral! Wanita Ini Angkat Make Up Pakai Cara Ekstrem Tapi Hemat Pembersih, Berani Coba?

Kim melanjutkan, 4 mini serum hadir dengan ukuran 20 ml dan dapat digunakan sebagai trial size untuk konsumen yang baru mencoba produknya dengan harga affordable, sehingga tidak usah takut tidak cocok dan telanjur membeli produk berukuran besar.

Selain itu, 4 mini serum tersebut memiliki fungsi dan dapat mengatasi masalah kulit yang beragam:

Fresh Herb Origin Serum
Membantu mengatasi masalah pori tampak besar dan berfungsi sebagai anti-aging.

Phyto Niacin Whitening Essence
Membantu mencerahkan kulit agar tampak sehat dan bercahaya.

Acne Cica Plus Clear Serum
Membantu masalah jerawat dan bruntusan, menghaluskan serta sebagai anti-inflammatory.

Pink AHABHA Serum
Membantu untuk mengeksfoliasi kulit dan juga melembapkan kulit wajah hingga ke dalam.

Selain memiliki berbagai fungsi yang berbeda untuk mengatasi berbagai masalah kulit, Mini Serum ini juga memiliki sukuran yang travel-friendly dan mudah dibawa saat bepergian.

Tetap rutin merawat kulit wajah tanpa repot di manapun dan kapanpun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI