Rayakan Kemeriahan Akhir Tahun dengan Inspirasi 5 Menu Sagu yang Lezat dan Sehat

Senin, 20 Desember 2021 | 13:40 WIB
Rayakan Kemeriahan Akhir Tahun dengan Inspirasi 5 Menu Sagu yang Lezat dan Sehat
Roti Kering. (Dok: ANJ)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akhir tahun identik dengan musim liburan yang ditunggu-tunggu untuk berkumpul dengan keluarga dan teman. Walaupun Pemerintah mengimbau agar tidak bepergian, Anda tetap dapat menikmati liburan akhir tahun yang seru dan meriah dengan menu-menu hidangan istimewa.

Momen berkumpul dengan keluarga pastinya tidak afdol tanpa kehadiran kue kering. Kue Kastengel adalah kue kering yang kerap hadir saat momen perayaan di Indonesia, termasuk Natal. Untuk liburan akhir tahun kali ini, Anda dapat mencoba mengkreasikan kue Kastengel dan juga kue Cinnamon dengan menggunakan tepung dari @Sapapua.Sagu yang merupakan tepung lokal dengan banyak manfaat.

Quiche adalah salah satu menu kudapan populer dari Prancis yang dapat Anda coba kreasikan. Di beberapa negara seperti Indonesia, resep Quiche mengalami berbagai modifikasi disesuaikan dengan selera dan lidah lokal. Nah, Anda juga dapat membuat Quiche dengan menggunakan bahan dasar tepung dari @Sapapua.Sagu yang bebas gluten.

Seluruh olahan dengan bahan dasar tepung sagu Sapapua dapat dinikmati oleh siapa saja, termasuk yang menderita Gluten Intolerance atau memiliki sensitivitas terhadap gluten. Tepung sagu Sapapua ini juga cocok digunakan sebagai bahan dasar kue kering karena menghasilkan tekstur yang jauh lebih crispy, Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJ).

Baca Juga: Wagub DKI Minta Warga Tak Bepergian saat Natal: Rayakan Bersama Keluarga Inti di Rumah

Nelda juga menambahkan bahwa tepung sagu Sapapua yang dihasilkan oleh anak perusahaan ANJ, PT ANJ Agri Papua (ANJAP), telah diproses dari hutan sagu alami dengan cara higienis modern. Proses ini menjamin Sapapua bebas dari risiko jamur yang dapat tumbuh dan menghasilkan toksin yang berbahaya untuk dikonsumsi. Selain itu, proses produksi tepung sagu Sapapua juga tidak menggunakan penambahan bahan kimia lainnya. Inilah yang menjadi keunggulan Sapapua jika dibandingkan dengan tepung sagu lainnya.

Hidangan lainnya yang dapat Anda coba kreasikan adalah Pasta dengan saus Edamame Pesto yang mudah dibuat dan juga menyehatkan. Pesto merupakan salah satu saus klasik khas Italia yang banyak digemari dan kini Anda dapat membuatnya menggunakan edamame dari @edashi.edamame. Saus klasik khas Italia ini cocok dikombinasikan dengan semua jenis pasta. Resep pesto terbilang simpel dan praktis, serta terdapat plant-based protein dari edamame yang tidak didapatkan dari saus pesto pada umumnya.

"Saat ini kami juga sedang mengembangkan beberapa menu olahan menggunakan edamame, seperti Pasta Sagu dengan saus Edamame Pesto. Edamame yang kami gunakan adalah Edashi yang merupakan produk hasil anak perusahaan kami, PT Gading Mas Indonesia Teguh (GMIT) yang dipanen dari petani lokal di Jember, Jawa Timur dan kemudian dibekukan dengan proses teknologi Individual Quick Freezing. Edamame adalah sumber protein nabati yang memberikan banyak manfaat bagi tubuh, seperti baik bagi pencernaan dan dapat menurunkan kadar kolesterol dan cocok dikonsumsi penderita diabetes. Selain itu, edamame juga mengandung anti-oksidan, zat besi, dan kalsium," pungkas Nelda.

Berikut resep lengkap lima menu hidangan dengan bahan dasar sagu dan edamame yang lezat dan menyehatkan yang dapat Anda kreasikan untuk hidangan akhir tahun bersama keluarga:

1. Pasta Sagu dengan saus Edamame Pesto Bahan-bahan untuk Pesto:

Baca Juga: Syarat Naik Bus Saat Libur Nataru Terbaru, Anak-anak Wajib Tes PCR!

Edashi edamame 100 gr Keju parmesan 50 gr

Kacang mede sangrai 50 gr Daun basil 40 gr

Bawang putih 3 siung Garam 1 tsp

Minyak 2 sdm

Bahan-bahan untuk Pasta:

Mie sagu 150 gr Minyak 1 sdm

Pesto edamame 50 gr

Langkah-langkah pembuatan:

Rendam Edashi edamame dalam air panas selama 2 menit, kemudian kupas edamame. Celup daun basil ke dalam air panas ± 10 detik.

Siapkan blender, kemudian masukkan semua bahan pesto dan giling hingga halus.

Pesto siap ditambahkan ke makanan untuk dinikmati. Pesto edamame dapat digunakan untuk 4 porsi menu pasta.

Untuk pembuatan pasta, siapkan mie sagu atau dapat diganti dengan bahan makanan lain sesuai selera.

Rebus mie sagu dalam air mendidih selama 20 detik sambil diaduk, kemudian tiriskan. Panaskan minyak goreng dalam wajan dengan nyala api sedang.

Tuang mie sagu dalam pan dan tambahkan pesto edamame. Aduk hingga tercampur merata, kemudian tuang dalam piring/mangkuk.

Pasta Sagu dengan saus Pesto Edamame siap dinikmati.

2.     Sago Kaastengels cookies Bahan-bahan:

Sagu Sapapua 250 gr Gula pasir 60 gr

Keju parut 50 gr Margarin 50 gr Susu bubuk 25 gr

Kuning telur 1 butir

Langkah-langkah pembuatan:

Tuangkan margarin dan gula pasir ke dalam mixer, kemudian aduk menggunakan kecepatan sedang.

Tambahkan kuning telur lalu aduk hingga tercampur rata.

Campur kering sagu Sapapua, keju parut dan susu bubuk kemudian aduk hingga merata. Tuang campuran sedikit demi sedikit ke dalam mixer, aduk hingga merata.

Tuangkan adonan di atas kertas roti, pipihkan adonan dengan tebal 3 mm, dan cetak menggunakan cetakan kue.

Angkat dan sajikan. Simpan di tempat tertutup dan kering.

3.     Cinnamon Sago cookies

Bahan-bahan:

Sagu Sapapua 250 gr

Margarine putih (Mira) 100 gr Gula pasir 100 gr

Almond cacah 50 gr Kuning telur 2 butir Coklat bubuk 5 gr Susu bubuk 5 gr

Kopi bubuk 5 gr

Kayu manis bubuk 2,5 gr Perisa kopi 2 gr

Perisa vanilla 1,5 gr

Langkah-langkah pembuatan:

Tuangkan margarin putih dan gula pasir ke dalam mixer, kemudian aduk menggunakan kecepatan sedang hingga lunak dan tercampur rata.

Tambahkan kuning telur, perisa kopi dan perisa vanilla, lalu aduk hingga rata.

Campur kering sagu Sapapua, coklat bubuk, kopi bubuk, susu bubuk, kayu manis bubuk dan kacang almond cacah, masukkan sedikit demi sedikit ke dalam campuran di mixer, kemudian aduk hingga merata.

Tuangkan adonan di atas kertas roti, pipihkan adonan dengan tebal 3 mm, dan cetak menggunakan cetakan kue.

Angkat dan sajikan, selalu simpan di tempat tertutup rapat.

4.    Sago Quiche

A. Bahan-bahan untuk Crust Quiche :

Sagu Sapapua 120 gr Tepung beras 40 gr Tepung tapioca 38 gr

Xanthan gum ¼ sdt / 2 gr

Garam ¼ sdt / 2,5 gr Gula 1 sdm / 15 gr

Unsalted butter beku/dingin 100 gr Telur dingin 1 pcs

Plain yoghurt 50 gr

B. Bahan-bahan untuk Isian Quiche

Susu cair / fresh milk 120 gr

Heavy cream 60 gr

Keju parut 60 gr Daun bayam 30 gr

Bawang bombay 20 gr Telur 3 pcs

Garam ½ sdt Gula ¾ sdt

Lada secukupnya

Langkah-langkah pembuatan:

Buat crust dengan cara campurkan sagu Sapapua, tepung beras, tapioka, xanthan gum, gula dan garam, lalu aduk rata, dan sisihkan.

Potong dadu butter beku/dingin (2x2x2 cm), campurkan dengan campuran tepung, potong butter menggunakan pastry cutter. Potongan butter jangan sampai terlalu halus (seukuran kacang polong).

Kocok 1 pcs telur, aduk rata dengan spatula atau sendok kayu lalu campurkan ke adonan. Masukkan yoghurt dingin, aduk rata. Uleni hingga merata.

Masukkan dough ke kulkas selama paling tidak 30 menit (chilled dough).

Siapkan baking paper, taburi sedikit sagu agar tidak lengket lalu pipihkan adonan crust. Potong melingkar sesuai ukuran loyang. Angkat adonan perlahan dan letakan di loyang, padatkan ke sisi bawah dan dinding loyang, potong adonan berlebih.

Tusuk adonan sisi bawah dengan garpu secara merata, supaya gelembung udara bisa keluar ketika di panggang.

Masukkan kembali adonan ke dalam kulkas selama 30 menit.

Keluarkan dough dari kulkas, tutup dough dengan baking paper, isi dengan beras/kacang mentah sebagai pemberat (pie weight). Pre-bake crust 30 menit pada suhu 180 °C. Keluarkan dari oven, angkat baking paper dan pie weight, dan biarkan mendingin di suhu ruang.

Tumis bayam dengan bawang bombay hingga matang dan harum, sisihkan.

Aduk rata telur, susu, keju parut, dan cream. Tambahakan garam, gula dan lada. Tuang ke dalam crust. Masukkan potongan bayam yang sudah ditumis, dan ratakan.

Panggang di suhu 180 °C selama 25 menit, tusuk dengan tusuk gigi untuk memeriksa kematangan.

Angkat dan biarkan quiche mendingin di suhu ruang sebelum dipotong.

5.    Sago Milk Bread + Garlic bread

Bahan-bahan Sago Milk Bread:

A.    Bahan-bahan

Tepung Sapapua 140 gr Tepung tapioka 20 gr Tepung beras 20 gr

Tepung sorgum 20 gr Susu bubuk 20 gr

Garam 6 gr / 1 sdt

Guar gum 4 gr / ¾ sdt

Baking soda 2 gr / ½ sdt

Asam sitrat 2 gr / ½ sdt

Bread Impover 1,5 gr / ¼ sdt

B.    Bahan-bahan

Telur 3 pcs

Margarin / Bakers mix 60 gr Vanilla 5 gr / 1 sdt

C.    Bahan-bahan

Air 100 gr Gula 50 gr

Ragi 4 gr / 1 sdt

Langkah-langkah pembuatan Sago Milk Bread:

Campurkan dan ayak bahan kering (bahan A) sampai merata. Sisihkan.

Buat larutan ragi dengan mencampurkan ragi dengan gula dan air (bahan B), kemudian aduk dan sisihkan.

Campurkan telur, vanilla, dan margarin/ (bahan C) menggunakan mixer sampai merata.

Tuangkan bahan kering ke dalam adonan (bahan C) secara perlahan sambil diaduk sampai merata.

Tuangkan larutan ragi ke dalam adonan dan aduk perlahan hingga tercampur rata. Aduk adonan dengan kecepatan sedang sampai tidak ada gumpalan.

Tuang adonan ke dalam loyang roti, kemudian tutup menggunakan plastik wrap atau proofing dengan proofer pada suhu 27 °C selama 60 menit.

Panggang adonan di dalam oven dengan suhu 130 °C selama 30 menit. Dinginkan roti sebelum dikeluarkan dari loyang.

Roti siap dihidangkan atau diolah menjadi olahan lainnya.

Bahan-bahan Garlic Bread:

Roti Sagu (lihat post sebelumnya) 10 potong Margarin / mentega 50 gr

Bawang putih 3 g

Madu (opsional) 20 gr

Seledri 1 btg / secukupnya

Langkah-langkah pembuatan Garlic Bread:

Potong roti sagu dengan ketebalan 1-2 cm

Cacah halus bawang putih dan seledri, lalu campurkan dengan margarin/mentega dan madu, kemudian aduk rata.

Oleskan pada kedua sisi roti sagu, lalu ratakan.

Panggang menggunakan oven pada suhu 150 C selama 10 menit, atau panggang diatas pan hingga kecokelatan.

Angkat dan sajikan.

Nah, mana hidangan yang pas untuk dinikmati bersama keluarga di akhir tahun? Tag kami untuk kreasi olahan sagu yang telah dibuat dengan hashtag #SapapuaTestimoni dan ikuti media sosial kami di beberapa akun berikut: Instagram di @sapapua.sagu dan Facebook di @sagu.sapapua

Tentang Sapapua

SAPAPUA® adalah merek pati sagu unggulan untuk pasar retail yang dihasilkan dari hutan sagu alami di Sorong Selatan, Papua Barat, diolah dan diproduksi oleh anak perusahaan PT Austindo Nusantara Jaya Tbk, yaitu PT ANJ Agri Papua (ANJAP). Kami mengekstrak pati sagu dari hutan sagu alami dengan menerapkan pemanenan selektif, pemeliharaan anakan sagu saat memanen, serta memulihkan tanah dan biomassa yang terganggu selama masa panen. Pohon sagu yang kami olah tumbuh secara alami tanpa pestisida, pupuk atau zat tambahan lainnya.

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan mengunjungi website kami: https://anj-group.com/en/sapapua atau https://anj-group.com/id/[email protected].

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI