Suara.com - Rendang merupakan makanan khas Sumatera Barat yang populer karena kelezatannya. Di daerah asalnya, hidangan yang terbuat dari daging sapi, santan, cabai, dan rempah-rempah ini juga begitu sarat dengan filosofi.
Dalam budaya Minangkabau, rendang dikagakan sebagai hidangan bersimbol musyawarah dan mufakat. Di mana, daging sapi adalah simbol untuk mewakili pemimpin suku, kelapa simbol untuk menghadirkan intelektual, cabai mewakili pemimpin agama dan juru masak mewakili masyarakat Minangkabau.
Selain itu, Rendang juga kerap dijadikan sebagai salah satu hidangan untuk orang-orang yang melakukan perjalanan jauh karena sifatnya yang awet dan tidak mudah rusak. Ya, ternyata bumbu alami dalam rendang berperannsebagai pengawet alami karena bisa membunuh bakteri dan patogen.
Tak heran jika makanan yang juga cocok disantap dengan beragam lauk pauk ini dapat disimpan selama hampir satu bulan.
Baca Juga: Selain Rendang yang Lezatnya Mendunia, Ini 7 Makanan Khas Sumatera Barat
Melihat kepopuleran rendang, Heinz ABC baru saja meluncurkan produk bernama Sambal Nusantara secara eksklusif di Shopee dalam rangka memeriahkan kampanye Shopee 12.12 Birthday Sale, termasuk sambal rendang, teri, dan geprek.
"Kini, sambal ala rumahan ini bisa ditemui dengan mudah dalam bentuk kemasan yang praktis untuk disimpan dan dibawa bepergian. ABC Sambal Nusantara Rendang misalnya, menghadirkan kepraktisan sambal ala rumahan dengan penawaran rasa, tekstur, dan aroma otentik," jelas Susanne Migchels, Marketing and R&D Director Kraft Heinz Indonesia & Papua New Guinea dalam siaran pers yang Suara.com terima belum lama ini.
Jika penasaran dengan rasa beragam sambal Nusantara satu ini, kamu bisa mendapatkan secara eksklusif di Heinz ABC Official Shop di Shopee.
Bahkan, dalam kemeriahan Shopee 12.12 Birthday Sale yang berlangsung sampai di 31 Desember 2021 mendatang, pengguna bisa mendapatkan produk eksklusif terbaru Heinz ABC Sambal Nusantara dengan diskon hingga 30 persen dan best deal vouchers diskon hingga Rp7000 dengan minimal belanja Rp 60 ribu.
Baca Juga: Gudeg sampai Warteg, 5 Kuliner Daerah yang Sudah Tersebar ke Seluruh Indonesia