Suara.com - Kesadaran masyarakat akan gaya hidup sehat tentu semakin meningkat selama pandemi. Hal ini dibuktikan dengan tingginya minat masyarakat dalam mencari hunian yang dapat mendukung kebutuhan tersebut.
Memahami hal ini, PT Jaya Real Property Tbk baru saja meluncurkan Tower C Apartemen Emerald Bintaro, kawasan hunian dengan lingkungan asri dan nyaman, yang membantu para penghuninya lebih mudah untuk menerapkan gaya hidup sehat.
Salah satunya adalah dengan dibuatnya fasilitas bernama Taman Teduh dengan 4.300 m2 yang sejuk, serta ramah untuk seluruh lapisan usia.
Tonny Prasetyo, Manager Unit Apartemen Emerald Bintaro mengatakan, hal ini juga menjadi salah satu selling point yang membuat hunian ini lebih unggul dari kompetitor sejenisnya.
Baca Juga: Ciri dan Cara Pengobatan 3 Autoimun Kulit yang Sering Terjadi Selama Pandemi Covid-19
"Kami sangat memperhatikan kesehatan para penghuni dengan menyediakan Taman Teduh dan fasilitas olahraga lengkap untuk mendukung hidup sehat Anda,” jelas Tonny dalam siaran pers yang Suara.com terima pada Rabu (3/11/2021).
Berbicara mengenai luas Taman Teduh, di sana ada area yabg dinamakan Kala Senja, taman untuk dewasa dan keluarga yang dilengkapi oleh seating area, reflexology path, tai chi plaza, dan gazebo.
Selain itu, adapula area Imaji Muda, taman untuk remaja yang dilengkapi dengan outdoor gym area, amphitheater, seating area, skateboard area, dan walking path area.
Serta khusus untuk anak-anak, area Ceria Pagi, yang dilengkapi dengan ayunan anak, game floor pattern, gazebo, wall climbing, playground, cubic sculpture, dan basketball shoot.
"Taman-taman ini dikembangkan dengan konsep menarik untuk semua kebutuhan penggunanya, sehingga dapat dipastikan juga bahwa Apartemen Emerald Bintaro akan memiliki suasana yang seru dan ceria," jelas dia.
Baca Juga: Pasokan Terancam Terganggu, China Desak Warganya Simpan Stok Makanan Darurat
Selain Taman Teduh, lokasi Apartemen Emerald Bintaro yang berada di Kota Mandiri Bintaro Jaya juga membuat hunian ini makin ideal untuk mereka yang cermat memilih hunian.
Bintaro Jaya sendiri, kata Arum Prasasti, General Manager Bintaro Jaya High Rise, PT Jaya Real Property, Tbk, merupakan kota mandiri yang lengkap dengan perkantoran, pusat perbelanjaan, fasilitas kesehatan, pendidikan, dan olahraga, fasilitas umum lainnya, ruang terbuka hijau, serta hunian. Di mana penghuni dapat work, live and play di dalamnya.
Dibangunnya gedung parkir juga akan membuat kawasan hunian ini semakin diminat. Apalagi tersedia pula kolam renang di rooftop hingga jogging track yang bisa dinikmati dengan mudah.