Tips Buat Generasi Muda Agar Jadi Smart Spender

Vania Rossa Suara.Com
Rabu, 03 November 2021 | 12:15 WIB
Tips Buat Generasi Muda Agar Jadi Smart Spender
Ilustrasi smart spender. (pexels.com/Andrea Piacquadio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Generasi muda sekarang, atau yang disebut dengan generasi milenial dan generasi Z, adalah generasi dengan usia paling produktif. Generasi ini sudah sepenuhnya hidup di era digital, yang membuat mereka lebih kritis dalam menentukan berbagai pilihan hidup, karena mendapatkan jauh lebih banyak akses terhadap informasi.

Para generasi muda ini mempunyai kebutuhan akan layanan digital yang mudah digunakan dan mendukung gaya hidup mereka yang dinamis, seperti transportasi online, gadget canggih, kemudahan bekerja dan bersosialisasi dari mana saja seperti di kedai kopi favorit, serta layanan tontonan streaming. Tak heran jika pengeluaran mereka sangat banyak.

Meski memiliki pengeluaran yang cukup banyak, mereka juga lebih cenderung untuk melakukan transaksi keuangan secara cashless. Dan mereka cenderung memanfaatkan rewards, serta selalu mencari serta memanfaatkan informasi tentang berbagai promo terbaru untuk membantu mereka mengatur keuangan, hingga menjadikan para generasi muda ini seseorang yang smart spender.

Melihat karakteristik khusus generasi muda ini, Grab, sebagai salah satu perusahaan pengembang layanan aplikasi berbasis teknologi terbesar di Asia Tenggara, berkolaborasi dengan Danamon meluncurkan kartu kredit inovatif melalui kampanye #Bisalah #Jadi Diri Gue.

Baca Juga: Bertepatan Hari Sumpah Pemuda, TikTok Luncurkan Program Talk+

“Generasi muda sekarang kritis, terdigitalisasi, dan paham akan produk serta layanan yang dapat memberi mereka keuntungan ekstra melalui program rewards dan promosi, sehingga mereka tetap bisa menjalani gaya hidup #Bisalah #JadidiriGue mereka tanpa menjadi boros,” ungkap Kertapradana, Director of Partnership and Business Development Grab Indonesia, dalam webinar beberapa waktu lalu.

Taufan Teguh Akbar selaku CEO Rumah Millennials mengatakan bahwa ada perubahan perilaku generasi muda yang cukup signifikan akibat pandemi ini, seperti meningkatnya kecemasan mengenai apakah mereka dapat mempertahankan gaya hidup pilihan mereka.

"Hal ini wajar, karena banyak hal yang terhambat oleh pandemi, baik dari sisi sosial maupun finansial. Di satu sisi, generasi usia produktif ini sedang tinggi-tingginya bermimpi. Mereka ingin mempunyai pekerjaan dengan penghasilan yang baik agar mereka dapat mulai mencicil kebutuhan primer mereka seperti rumah dan mobil, meningkatkan kesejahteraan keluarga, serta memiliki gaya hidup keseharian yang mendukung aktualisasi diri dengan bersosialisasi. Tantangan menjadi diri sendiri di tengah krisis ini memang nyata, baik dari sisi sosial dan finansial,” ujar Taufan.

Kampanye #Bisalah #JadiDiriGue yang diangkat oleh Kartu Kredit Danamon – Grab ini, menurut Lukman Benjamin Mulia, CEO Creativox Media, sangat menarik karena mendukung perjalanan generasi muda dalam menemukan sisi diri yang harus mereka gali dan pahami, yang disebut potensi.

"Saya percaya dengan menggali potensi, kita bisa meraih mimpi kita satu per satu. Waktu saya memulai membuka usaha, banyak kebingungan dan tantangan yang saya hadapi; apakah ini yang saya inginkan? Apakah ini cara yang benar? Bahkan sekarang setelah saya sudah mencapai banyak mimpi besar saya, saya masih tetap mencari cara untuk #Bisalah #JadiDiriGue yang lebih baik lagi dengan mempunyai mimpi lebih besar lagi," katanya.

Baca Juga: Psikolog Ingatkan Milenial untuk Kontrol Penggunaan Media Sosial, Ini Penjelasannya

Menyasar nasabah berusia 21 hingga 35 tahun, Kartu Kredit Danamon – Grab akan memberi keuntungan berupa Grab Voucher sebesar Rp 25.000 setiap bulan dengan menukar D-Point, kemampuan mengubah transaksi menjadi cicilan hingga 36 bulan, auto upgrade status membership di aplikasi Grab menjadi Grab Platinum dan mendapatkan prioritas booking Grabcar, serta penawaran-penawaran menarik dari berbagai merchant online dan offline sepanjang tahun.

Pemegang Kartu Kredit Danamon Grab juga akan mendapatkan Grab Voucher hingga Rp650.000 sebagai welcome offer hanya dengan memenuhi minimum transaksi yang dipersyaratkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI