Berinovasi dalam Desain, Toshiba Raih Japans Good Design Award 2021

Senin, 25 Oktober 2021 | 13:31 WIB
Berinovasi dalam Desain, Toshiba Raih Japans Good Design Award 2021
AC sebagai pelengkap ruang interior. (Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah dinilai sebagai produk dengan desain dan kualitas yang berinovasi, sistem penyimpanan energi traksi (traction energy storage system) untuk kereta api dengan SCiB™ dan AC inverter HAORI milik Toshiba Grup mendapatkan apresiasi Japan’s Good Design Award 2021. Penghargaan tahunan ini disponsori oleh Japan Institute of Design Promotion

Sistem penyimpanan energi traksi untuk kereta api dengan SCiB™ merupakan aplikasi bersama oleh Toshiba dan TISS. Sistem penyimpanan daya regeneratif untuk perkeretaapian ini merupakan interface yang diciptakan melalui kolaborasi antara insinyur dan perancang.

Jepang seringkali merasakan kendala saat perekrutan insinyur muda yang dirasa semakin sulit dan berkurangnya jumlah tenaga terampil di lapangan. Produk ini diciptakan secara khusus untuk membantu pekerjaan di lapangan, dengan inovasi yang mudah digunakan, bahkan oleh insinyur yang tidak berpengalaman sekalipun.

Produk lain yang mendapatkan penghargaan adalah AC inverter HAORI, yang merupakan aplikasi bersama oleh Toshiba dan TCC. Pendingin udara ini bukan saja sekadar menyejukkan ruangan, tapi juga memperhatikan faktor estetika interior dan mengurangi kebisingan, dengan kain penutup yang bisa diubah-ubah menyesuaikan dengan ruangan.

Baca Juga: Ini Daftar 4 Wakil Indonesia yang Meraih Penghargaan K3 Tingkat Dunia

Good Design Award merupakan penghargaan tentang desain, yang diberlakukan di Jepang sejak 1957. Hal ini mencakup produk, arsitektur, aplikasi dan perangkat lunak, proyek dan inisiatif yang memanfaatkan desain dan fungsinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI