Suara.com - Selama pandemi, segala kegiatan fisik kita memang menjadi lebih terbatas, termasuk berolahraga. Meski begitu bukan berarti hal tersebut membuat kita menjadi malas dan meninggalkan olahraga.
Menurut Marcellina Leonora, founder dari Fitnest.id sekaligus Women Fitness Specialist, di tegah kondisi pandemi ini ada baiknya kita tetap berolahraga.
Menurut perempuan yang disapai Leony ini, olahraga dapat membentuk tubuh dan imun yang kuat untuk menghadapi kondisi yang tidak menentu seperti sekarang. Selain itu, ia juga menjelaskan manfaat lain dari berolahraga dan kapan waktu yang baik untuk berolahraga.
Dengan berolahraga, tubuh kita mengalami banyak gerakan, menghasilkan keringat yang menghasilkan bentuk tubuh ideal. Positifnya lagi, dengan berolahraga juga membantu menaikkan imun tubuh, yang sangat diperlukan di tengah kondisi seperti sekarang ini.
Baca Juga: Ketua MPR: Olahraga Indonesia Meroket hingga Internasional di Era Menpora Amali
Berolahraga juga membantu kita untuk terhindar dari gaya hidup kurang gerak. Sementara pandemi ini membuat kita rentan akan obesitas dan terserang penyakit.
"Menjadi kuat merupakan pilihan terbaik saat ini, adanya pandemi juga membuat kita sangat rentan mengalami obesitas dan terserang penyakit, karena kita jarang keluar rumah dan aktivitas kita sangat terbatas. Apabila kita bisa meningkatkan aktivitas kita selama di rumah, maka hal itu akan sangat membantu," ujar Leony.
Olahraga juga sangat bermanfaat untuk otak, karena ada beberapa hormon yang sangat berperan untuk kesehatan otak selama kita berolahraga. Salah satunya adalah dopamin, yang bisa membantu kita untuk meningkatkan motivasi dan fokus. Selain itu, ada juga endorfin yang membantu kita untuk menghilangkan rasa sakit dan meningkatkan rasa bahagia. Hormon inilah yang membuat orang tidak merasa lelah dan justru merasa lebih segara selepas berolahraga.
Terakhir, ada hormon serotonin yang membuat kita lebih semangat dan membuat suasana hati menjadi lebih baik setelah berolahraga. Hormon serotonin ini dapat membantu teman-teman yang saat ini bekerja dari rumah menjadi lebih positif, bersemangat, dan produktif.
"Ada juga manfaat lain dari olahraga yang jarang terlihat, yaitu melancarkan peredaran darah dan membantu distribusi oksigen serta nutrisi dalam tubuh menjadi lebih baik. Olahraga juga memiliki pengaruh yang signifikan bagi hippocampus, karena dapat meningkatkan daya ingat
yang lebih baik," imbuh Leony.
Baca Juga: Dikunjungi RANS Cilegon Football Club, Ini Destinasi Wisata Olahraga yang Ada di Turki
Yang menarik, bila Anda butuh dukungan untuk meningkatkan semangat berolahraga, Lemonilo memiliki komunitas bernama Lemonilo Fit Club. Lemonilo Fit Club menjadi wadah bagi para anggota komunitas untuk berolahraga bersama dan berbagi informasi seputar gaya hidup sehat.
Beberapa kegiatan olahraga bersama yang diselenggarakan Lemonilo Fit Club adalah virtual run dan power zumba gratis bersama instruktur profesional. Selain itu, Lemonilo juga memiliki beragam pilihan makanan yang bisa dikonsumsi tanpa perlu merasa khawatir. Mulai dari mi instan, camilan, hingga bumbu dapur, semua diproduksi tanpa menggunakan 3P (Pengawet, Penguat Rasa, dan Pewarna Buatan) sehingga aman untuk dikonsumsi kapan saja.
Hal ini pun sejalan dengan komitmen Lemonilo, yaitu untuk membuka akses hidup sehat bagi masyarakat Indonesia, serta menjadikan hidup sehat sebagai sesuatu yang normal.