2. Program AZ Forest bekerja sama dengan Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi
Program AZ Forest merupakan inisiatif yang melibatkan otoritas nasional dan provinsi, serta LSM, yang bertujuan untuk mewujudkan lingkungan hidup yang sehat, pembangunan sosial-ekonomi, dan penghidupan bagi masyarakat Indonesia.
Program ini melibatkan komitmen AstraZeneca untuk menanam 20 juta pohon, guna menghijaukan kembali hampir 30.000 hektar lahan di Taman Nasional Tanjung Puting dan Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum hingga akhir tahun 2025 dan mendukung tujuan lingkungan setempat.
Komitmen ini menjadi bagian dari pelaksanaan program AZ Forest yang dilakukan secara global, yang diumumkan saat World Economic Forum berlangsung pada Januari 2020, di mana AstraZeneca berjanji untuk menanam 50 juta pohon di seluruh dunia pada tahun 2025 melalui kemitraan dengan pemerintah dan lembaga swadaya masyarakat beberapa negara.
Selain 2 kemitraan di atas, AstraZeneca berkolaborasi dengan pemerintah Indonesia memerangi pandemi dan dampak yang ditimbulkannya dengan mengirimkan jutaan dosis vaksin Covid-19 AstraZeneca.
Hingga September 2021, sebanyak 19.5 juta dosis vaksin Covid-19 AstraZeneca telah diterima Indonesia melalui perjanjian bilateral, COVAX Facility, dan donasi dari negara lain. AstraZeneca terus memasok vaksin secara nirlaba selama masa pandemi, sebagai bagian dari komitmen untuk mewujudkan akses vaksin seluas-luasnya secara merata di seluruh dunia.
Hingga saat ini, 1 miliar dosis vaksin AstraZeneca telah didistribusikan kepada lebih dari 180 negara di seluruh dunia, dan lebih dari dua pertiga dosis ini telah dikirimkan kepada negara-negara berpenghasilan menengah ke bawah.
Lebih dari 113 juta dosis telah didistribusikan melalui COVAX Facility. AstraZeneca adalah perusahaan farmasi global pertama yang bergabung dengan COVAX pada Juni 2020 dan terus memasok vaksinnya ke seluruh dunia secara nirlaba selama masa pandemi melalui COVAX dan pengiriman langsung lewat kerjasama bilateral dengan pemerintah negara-negara.