Sudah Dimulai, Festival Ini Tawarkan Bazaar Properti dengan Promo Menarik!

Risna Halidi Suara.Com
Jum'at, 10 September 2021 | 15:00 WIB
Sudah Dimulai, Festival Ini Tawarkan Bazaar Properti dengan Promo Menarik!
Ilustrasi membeli rumah. [Pixabay]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari Properti Nasional atau HarPropNas kembali digelar pada 9 dan 10 September 2021 ini, setelah hadir terakhir kali pada 2019 silam.

Mengusung konsep festival, HarPropNas 2021 fokus pada penyajian acara penuh kemeriahan yang dapat dinikmati oleh setiap kalangan.

Acara sendiri dikemas dalam program berkualitas yang menargetkan tipe konsumen beragam, mulai dari mereka yang mencari hunian pertamanya, hingga para investor yang mencari properti untuk kebutuhan investasi.

"HarPropNas Festival 2021 ini jadi bukti komitmen kami untuk terus memberikan inovasi untuk industri properti di Tanah Air. Persiapan matang sudah dilakukan oleh tim kami guna memastikan acara dikemas dengan apik dan dapat memenuhi kebutuhan konsumen," kata CEO 99 Group Indonesia Chong Ming Hwee dari siaran pers yang diterima, Jumat (10/9/2021).

Baca Juga: Penjelasan Profit Taking dan Waktu yang Tepat Untuk Take Profit Saham

Ini akan menjadi gelaran HarPropNas edisi ketiga, setelah sebelumnya sempat dilaksanakan pada 2018 dan 2019. Hari Properti Nasional besutan 99 Group juga digadang-gadang akan menjadi momentum penting industri properti di Indonesia.

Diharapkan dengan adanya acara ini dapat mendorong pemulihan keseluruhan bisnis yang masuk dalam sektor properti.

Untuk itu, pada hari pertama acara nanti, HarPropNas Festival 2021 akan dihadiri oleh perwakilan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Lebih Dari Sekedar Festival.

Selama penyelenggaraan acara yang digelar pada 9-10 September 2021, konsumen berkesempatan mendapat segudang penawaran menarik dari berbagai developer terkemuka.

Selagi berburu promo developers, pengunjung bisa menikmati hiburan seru, mulai dari talk show, program berita properti, stand-up comedy, live music, hingga kuis berhadiah jutaan rupiah. Acara ini dapat disaksikan langsung di laman resmi HarPropNas.

Baca Juga: Investasi di Surabaya Tembus Rp17,4 Triliun, Target Tahunan Turun Dibanding 2020

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI