Saling Sinergi, JAI dan Langlang Laju Layang Kerja Sama dalam Upaya Keamanan Pelayaran

Senin, 23 Agustus 2021 | 10:24 WIB
Saling Sinergi, JAI dan Langlang Laju Layang Kerja Sama dalam Upaya Keamanan Pelayaran
Kerja sama untuk keamanan pelayaran antara PT Langlang Laju Layang dan PT. Jasa Armada Indonesia. (Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai bentuk sinergitas dalam pelayanan kapal dan keamanan pelayaran di sejumlah pelabuhan, PT Langlang Laju Layang melakukan penandatanganan kerja sama atau Memorandum Of Understanding (MoU) dengan PT. Jasa Armada Indonesia (JAI) Tbk. Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama PT Langlang Laju Layang, Andy Ngadimin dan Direktur Utama PT Jasa Armada Indonesia Tbk, Amri Yusuf, di Kantor Pusat PT Jasa Armada Indonesia Tbk Gedung Citra Tower Kemayoran Jakarta Pusat, Jumat (20/8/2021).

"Kami dari manajemen PT. Langlang Laju Layang, menyambut baik kerja sama yang dapat dibangun dengan PT. Jasa Armada Indonesia Tbk. PT JAI merupakan salah satu perusahaan yang sangat berpengalaman dalam memberikan jasa pelayanan kapal," ujar Andy, Jakarta, Minggu (22/8/2021).

Dengan fungsinya, kerja sama akan memberikan kontribusi penting terhadap performansi pelabuhan secara keseluruhan. Pemanduan dan penundaan kapal menjadi bagian terpenting dari untuk membantu olah gerak kapal di pelabuhan.

Andy menyampaikan, PT. Langlang Laju Layang, secara corporate akan berkomitmen penuh untuk dapat menjadi mitra perusahaan-perusahaan atau Badan Usaha Pelabuhanan (BUP) di Indonesia untuk sama-sama membangun standardisasi pelayanan jasa kepelabuhanan yang baik  berstandar international. 

Baca Juga: Jumlahnya Fantastis, Segini Tarif Kerja Sama dengan BTS

"Tentu dengan tidak mengesampingkan kewajibannya dalam menunjang pendapatan negara danuntuk dapat memberikan kontribusi terhadap pembangunan ekonomi global," tambah Andy.

Ia menambahkan, PT Langlang Laju Layang akan selalu mematuhi prosedur yang berlaku dan beroperasi sesuai standar operasional prosedur (SOP) di setiap wilayah atau pelabuhan tertentu.

"Sehingga kegiatan pelayaran aman dan selamat menjadi prioritas utama dalam melakukan setiap kegiatan pemanduan dan penundaan yang dilakukan," katanya.

Pada kesempatan itu, Direktur Operasi dan Komersil PT Langang Laju Layang Capt. Harry Buana Putra menjelaskan, pemanduan dan penundaan kapal di pelabuhan merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam menunjang keamanan dan keselamatan pelayaran. Untuk dapat memberikan dan mendukung kelancaran transportasi kapal, arus barang dan supply chain logistik di pelabuhan.

Harrry menambahkan, PT. Langlang Laju Layang sebagai BUP, dalam melaksanakan kegiatan pemanduan dan penundaan kapal memiliki standardisasi dengan memperhatikan faktor-faktor keselamatan, perlindungan terhadap lingkungan Maritim.

Baca Juga: Percepat Pembangunan Pariwisata, Kulon Progo Kerja Sama dengan BOB

Perusahaan juga akan memperhatikan dan menyiapkan sumber daya manusia (SDM) berstandar tinggi dan ditunjang networking yang luas, serta telah memenuhi persyaratan, baik  sarana dan prasarana sebagaimana telah diatur dalam undang-undang yang berlaku.

"Dengan kerja sama sama ini, maka kami memiliki tujuan utama untuk dapat memberikan pelayanan yang baik (best services) kepada para pengguna jasa, terminal-terminal khusus (tersus) atau terminal-terminal untuk kepentingan sendiri (TUKS)," tandas Harry.

Penandatanganan MoU dari PT. Langlang Laju Layang dihadiri Komisaris Utama Reza Nuruddin, Komisaris Andrew Tanamas, Direktur Utama Andy Ngadimin, Direktur Operasi & Komersil Capt.Harry Buana Putra, dan Direktur Umum & Keuangan Eddy Yuanto. Sedangkan dari PT Jasa Armada Indonesia Tbk Direktur Utama Amri Yusuf dan Direktur Komersial dan Pengembangan Usaha Shanti Puruhita, VP Komersil & Pengembangan Bisnis Andisyah Kadir, DVP Pengembangan Bisnis Reenfiel E.S.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI