Dukung Tenaga Kesehatan Lawan Pandemi, GGF Donasi Uang Tunai dan Makanan Sehat

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Rabu, 18 Agustus 2021 | 11:15 WIB
Dukung Tenaga Kesehatan Lawan Pandemi, GGF Donasi Uang Tunai dan Makanan Sehat
Dukung Tenaga Kesehatan Lawan Pandemi, GGF Donasi Buah dan Makanan Sehat . (Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Untuk mendukung upaya tenaga kesehatan yang bertugas melawan pandemi Covid-19, Great Giant Foods memberikan sejumlah bantuan. Dukungan itu salah satunya berupa donasi uang tunai senilai Rp 300 juta untuk dukungannya dalam Program Tempat Singgah Pejuang Medis.

Bantua lain yang juga diberikan ialah donasi buah Jambu Crystal Sunpride sebanyak 2.500 kg yang diserahkan kepada Rumah Sakit Darurat Covid-19 Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur.

"Dalam masa pandemi Covid-19 ini GGF terus melakukan kegiatan sosial lainnya. Mulai pembagian masker gratis, hazmat gratis, makanan sehat gratis serta bantuan berupa buah buahan Sunpride, susu Hometown hingga bantuan Oksigen di beberapa rumah sakit di Jawa, Bali dan Lampung," kata Direktur External Affairs PT Great Giant Pineapple (GGP) Welly Soegiono dalam keterangannya, Rabu, (18/8/2021).

Ia mengatakan bahwa hal ini semata-mata sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat dan tenaga kesehatan yang merupakan ujung tombak tenaga kesehatan yang bertugas di masa pandemi Covid-19 ini.

Baca Juga: Nakes Berpakaian Hazmat dan Pasien Covid-19 di Jambi Peringati HUT ke-76 RI

"Harapan saya dengan bantuan ini bisa membantu meringankan beban masyarakat dan pemerintah dalam menanggulangi penyebaran Covid-19," kata dia.

Sementara itu, direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia, Susanto Samsudin, mengatakan lonjakan penularan Covid yang semakin meningkat saat ini mendorong Habitat for Humanity Indonesia melanjutkan program Tempat Singgah Pejuang Medis yang sebelumnya telah membantu lebih dari 1.900 tenaga kesehatan yang melayani pasien Covid mendapatkan tempat istirahat yang aman dan nyaman.

Para pejuang garda depan sangat membutuhkan tempat istirahat yang layak agar mereka dapat mengisolasi diri dengan baik sehabis bertugas demi mencegah potensi penularan virus terhadap keluarga dan beristirahat dengan nyaman sehingga dapat memulihkan energi untuk kembali bertugas.

Saat ini program Tempat Singgah Pejuang Medis lanjutan mulai berjalan lagi dan Habitat telah membantu 42 tenaga kesehatan. Kita perlu mendukung mereka terus karena jika mereka tumbang, maka kita pun tumbang.

"Kami sangat berterima kasih kepada Great Giant Food (GGF) yang memiliki semangat yang sama dan mendukung Habitat Indonesia dalam menjalankan program ini. Semoga kerja sama yang baik dapat terus dilakukan untuk membantu lebih banyak tenaga kesehatan demi Indonesia kuat menghadapi situasi pandemi ini," kata dia. 

Baca Juga: Merinding! Tenaga Medis Laksanakan Upacara Kemerdekaan Kenakan APD Lengkap

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI