Suara.com - Era digital telah memberikan dampak besar pada industri estetika global. Berbagai tren muncul karena adanya pengaruh dari perkembangan teknologi dan media sosial.
Di Indonesia sendiri layanan berbasis digital juga menyasar kaum perempuan. Hal ini dibuktikan dengan hadirnya beauty platform Mykanaa Beauty Store, yang merupakan platform digital pertama yang menghubungkan e-commerce, konten edukatif dan komunitas.
Hal ini, kata Founder Mykanaa Beauty Store, bisa menjadi solusi bagi konsumen yang ingin memilih produk kecantikan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulit mereka.
"Kami sangat gembira dan ntusias dapat memperkenalkan Mykanaa Beauty Store di Indonesia. Berdasarkan dengan pengalaman kami di bidang kecantikan selama kurang lebih 5 tahun, kami mempelajari bahwa tidak ada produk yang bagus atau tidak bagus, melainkan yang cocok atau tidak cocok bagi kulit," jelasnya melalui siaran pers yang Suara.com terima.
Baca Juga: Begal Modus Kenalan lewat Medsos di Batam Diringkus, Ini Kronologisnya
Apalagi, semua produk yang dijual merupakan produk orisinil dan resmi, yang sudah melewati persyaratan dan sertifikasi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Hingga saat ini, terdapat 10 merek produk kecantikan dari berbagai brand yang ditawarkan di Mykanaa Beauty Store, dengan berbagai varian harga.
Selain itu, yang membedakan Mykanaa Beauty Store dengan platform digital kecantikan lain adalah tak hanya menjual produk kosmetik saja, tetapi juga menyediakan personal beauty expert profesional untuk konsumen, agar mereka dapat berkonsultasi secara langsung untuk menganalisa jenis kulit.
"Nantinya mereka pula yang akan memberi rekomendasi produk yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulit konsumen," tutup Vika.
Baca Juga: Video Ngerinya Selonjoran Kaki di Atas Dashboard Mobil, Bikin Merinding!