Suara.com - Setiap hari jumlah kasus masyarakat yang terpapar Covid-19 terus mengalami kenaikan. Meningkatnya jumlah masyarakat yang terpapar mengakibatkan segala pelayanan kesehatan terkait dengan Covid-19 hampir penuh.
Maka itu pemerintah terus menekankan pentingnya perilaku 3M yakni memakai masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Pemerintah juga menggalakan 3T dalam menekan angka sebaran dan penularan Covid-19, yakni dengan Testing, Tracing dan Treatment.
Namun tidak semua elemen masyarakat bisa melakukan swab PCR maupun antigen, dengan harga yang terbilang cukup mahal terutama untuk kalangan bawah, alhasil menjadi kurang efektif dalam menekan jumlah penularan Covid-19.
“Layanan test swab Covid-19 ini, merupakan salah satu inovasi layanan Dompet Dhuafa dalam memberikan kemudahan kepada masyarakat dengan upaya mengakses pemeriksaan swab test Covid-19 baik rapid antigen maupun pcr, dimana saat ini mobilitas masyarakat sangat tinggi di masa kebiasaan baru namun disisi lain peningkatan kasus Covid-19 masih terjadi. Peningkatan kasus Covid-19 perlu kita hadapi dan kita terus meningkatkan upaya untuk melakukan 5M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas), tetapi bagi yang masih membutuhkan akses mobilitas, pelayanan swab test ini akan memudahkan pelaksanaan test secara cepat, aman dan nyaman, sebagai upaya meminimalisir terjadinya kontak maupun kerumunan”, ujar dr. Yeni Purnamasari, MKM., selaku GM Kesehatan Dompet Dhuafa.
Baca Juga: Refleksi 2020, Dompet Dhuafa Cegah Tangkal Corona dengan Berbagai Inovasi
“Hingga saat ini Rabu (27/1/2021) beberapa pusat layanan kesehatan terlihat menimbulkan antrian maupun kerumunan. Insyaallah layanan ini akan dilaksanakan dengan cara drive thru, mobile dan home visit, serta layanan mobile swab terdapat di sepuluh titik, di berbagai wilayah baik di Jabodetabek maupun luar Jabodetabek, untuk Jabodetabek yakni di Jakarta, Bekasi, Tangerang Selatan, Banten sementara diluar Jabodetabek yakni Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulsel, Sumsel, dan Nusa Tenggara Timur, serta Insyaallah menyusul lokasi lain, kita akan berjejaring dengan fasilitas layanan kesehatan dan berkolaborasi bersama Dompet Dhuafa, di sisi lain layanan ini tidak hanya di titik tersebut, namun bisa dilakukan di rumah.
Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan swab test Covid-19, dapat menghubungi kami di nomor telepon 0877-9409-9531, Mudah-mudahan layanan ini bisa menjawab kebutuhan masyarakat dan insyaallah ini akan kita mulai sejak hari ini untuk satu bulan ke depan. Layanan ini juga terhubung dengan eHac (electronic Health Alert Card) yang merupakan kartu kewaspadaan kesehatan untuk monitoring pelaku perjalanan,” lanjut dr. Yeni Purnamasari, MKM.
Program ini dilaksanakan secara mobile sehingga memudahkan setiap orang untuk melakukan test covid sekaligus berbagi kebaikan semudah melakukan ‘tarikan gas’. Dompet Dhuafa menyediakan layanan pemeriksaan Covid 19 dengan drive thru, mobile dan home visit seusai kebutuhan.
“Alhamdulillah, hari ini Dompet Dhuafa terus memberikan Aksi Peduli Dampak Corona (APDC) berkontribusi untuk membantu pemerintah dalam memutuskan mata rantai Covid-19, di tengah peningkatan angka statistik Covid-19 yang terjadi di Indonesia. Apalagi Ketika dua bulan terakhir, peningkatkan semakin naik. Padahal satu tahun yang lalu di prediksi di akhir 2020, diharapkan berangsur dalam pemulihan kondisi pranata sosial pada kesehatan masyarakat, namun sampai saat ini ternyata kita harus tetap menjaga kesehatan dan memperketat protokol kesehatan yang harus tetap di jalankan. Dompet Dhuafa harus melihat hal ini sebagai peluang ibadah, memberikan layanan termudah, mendekatkan layanan kesahatan Covid-19 kepada masyarakat, dengan adanya launching test swab Covid-19, yang akan kita sebar di sepuluh titik baik di Jabodetabek maupun wilayah lain bermitra dengan jaringan kesehatan dan rumah sakit kita yang tersebar di Indonesia”, ujar Ahmad Shonhaji selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 DD dalam pemaparannya saat Launching Layanan Test Swab Covid-19 yang berlangsung di Gedung Filantropi, Dompet Dhuafa pada Rabu (27/1/2021).
“Kita harapkan dengan layanan ini, masyarakat semakin mudah mengakses dengan cepat, serta menjaga protokol kesehatan, aman dan nyaman, dan bisa berdonasi untuk dhuafa. Kami harapkan bisa di informasikan secara luas kepada masyarakat dan kami sebarkan luaskan informasi agar titik-titik lokasi bisa dijangkau oleh masyarakat dengan mudah, dalam upaya memutus mata rantai Covid-19, mari kita menjaga protokol kesehatan dan tetap mengajak berbagi peduli dengan dhuafa”, lanjut Ustaz Ahmad Shonhaji.
Baca Juga: Dompet Dhuafa Bangun Pesantren Tahfizh Green Lido
Dompet Dhuafa sebagai lembaga filantropi, yang selalu maksimal mendukung masyarakat maupun pemerintah dalam penanganan Covid-19. Sejak Maret 2020, Respon Dompet Dhuafa sangat beragam. Dukungan dari Dompet Dhuafa tidak bisa statis namun harus dinamis mengikuti perkembangan masyarakat terkait dengan Covid-19.
“Kegiatan ekonomi tidak ada artinya pada saat Covid-19 ini tidak dikendalikan, yang kita lalukan segera, adalah kita membantu kegiatan ekonomi dalam pergerakan masyarakat untuk mulai kembali tetapi dengan protokol kesehatan, beberapa waktu lalu Dompet Dhuafa juga meluncurkan mobile pcr, ini adalah upaya agar mobilitas masyarakat untuk tetap berjalan dengan memperhatikan protokol kesehatan. Tidak mudah masyarakat untuk mendapatkan pelayanan Covid-19 seperti yang kita lihat, hari ini Dompet Dhuafa meluncurkan layanan mobile swab untuk mendukung mobilitas masyarakat. Tidak lupa kita melakukan kegiatan tersebut sekaligus mengajak masyarakat berbagi. Bukan hanya layanan tetapi juga ada semangat kebersamaan dan gotong royong dalam program ini. Bisa diterima masyarakat, semangat kita untuk saling membantu, dan menjadi sisi positif meskipun dalam keadaan sulit,” pungkas Hendri Saparini selaku Treasury Yayasan Dompet Dhuafa.