Tertarik memiliki BROWSWISH Eyebrow Definer? Produk ini sudah bisa dibeli secara online di www.rollover-reaction.com maupun offline store Plaza Indonesia Lt. 4 mulai 25 Januari 2021. Harganya pun cukup terjangkau, yakni Rp99 ribu.
Sementara itu, pada peluncuran produk kali ini, Rollover Reaction bekerja sama dengan BEAU Bakery untuk memberikan paket spesial kepada tenaga medis di sejumlah fasilitas kesehatan.
Inisiatif ini merupakan ungkapan terima kasih kepada para tenaga medis yang berjuang menjadi garda terdepan dalam penanganan COVID-19, khususnya wilayah di Jakarta dan Tangerang.
Dalam paket spesial tersebut, Rollover Reaction memberikan beberapa produk makeup, termasuk produk terbaru BROWSWISH Eyebrow Definer.
Terinspirasi dari produk tersebut, BEAU Bakery juga menciptakan Upcycled Espresso-Raspberry Brownies yang diolah menggunakan ampas kopi dan dark chocolate.
Aksi sosial ini juga didukung oleh ID Express sebagai partner ekspedisi resmi yang mengantarkan seluruh paket untuk tenaga kesehatan dengan cepat dan aman.