Kacamatamoo Intip Peluang Bisnis Optik Online

Risna Halidi Suara.Com
Selasa, 05 Januari 2021 | 20:53 WIB
Kacamatamoo Intip Peluang Bisnis Optik Online
Ilustrasi memilih kacamata. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kacamata tak hanya menjadi alat bantu penglihatan, tetapi juga aksesoris yang dapat menunjang gaya. Sayangnya, seseorang yang menggunakan kacamata bantu kerap diasosiasikan sebagai orang kutu buku. 

Itu terjadi akibat minimnya kacamata bantu yang memiliki desain stylish dan kekinian. Hal itu juga yang diungkapkan oleh Co-Founder Kacamatamoo, Cindy Oktavian.

Kata Cindy, salah satu kekurangan dari kacamata yang berfungsi sebagai alat bantu baca adalah desainnya yang monoton.

"Kami melihat kurangnya pilihan model yang fashionable dan unik untuk kalangan muda," kata Cindy dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com, Selasa (5/2/2021).

Baca Juga: Geliat Bisnis Jasa Cuci Sepeda di Kala Pandemi

Ilustrasi kacamata sebagai alat bantu (Dok. Kacamatamoo)
Ilustrasi kacamata sebagai alat bantu (Dok. Kacamatamoo)

Padahal, lanjutnya, potensi pasar industri kacamata di Indonesia masih sangat besar. Hanya saja, industri ini lebih banyak didominasi oleh brand-brand besar dalam dan luar negeri.

Sebagai bagian dari bisnis UMKM, Cindy yakin perusahaanya dapat memberi solusi yang dihadapi oleh pasar kacamata di Indonesia, yaitu kurangnya edukasi berbelanja kacamata via daring.

Seperti diketahui sebelumnya, kacamata bukan hanya aksesoris tapi juga alat kesehatan yang membutuhkan 'teknik' khusus agar bisa menghasilkan produk terbaik.

"Sehingga diperlukan banyak pembelajaran dan pelatihan dalam bidang ini agar bisa memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan. Kami menjawab tantangan dengan memberikan pelayanan, kualitas, dan model terbaik," ujar Cindy lagi.

Cindy mengklaim pihaknya secara rutin melakukan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM). Saat ini, Kacamatamoo juga memberikan pelatihan terhadap tim untuk dapat memberikan pelayanan terbaik dengan merekrut lulusan Refraksi Optisi.

Baca Juga: Pakai Nama Onsu Buat Bisnis, Jordi: Ruben Sudah Terkenal Daripada Gue

"Jadi kami sudah sangat paham dengan masalah mata dan keluhan lain yang dimiliki pelanggan."

Saat ini, konsumen dapat melakukan pembelian kacamata melalui marketplace dan melalui social messenger Whatsapp hingga official website Kacamatamoo yang akan memiliki fitur virtual try-on.

Dengan begitu, konsumen dapat lebih mudah menentukan bentuk kacamata yang sesuai dengan bentuk wajah.

"Visi kami adalah menjadi online maupun offline store kacamata nomor satu di Indonesia dengan misi memberikan pelayanan terbaik, dan memanfaatkan perkembangan teknologi agar dapat membantu masyarakat Indonesia yang belum paham akan pentingnya kesehatan mata," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI