Gandeng Rara Cane, Cheverly Amalia Rilis Lagu Religi

Ferry Noviandi Suara.Com
Sabtu, 27 Juni 2020 | 00:40 WIB
Gandeng Rara Cane, Cheverly Amalia Rilis Lagu Religi
Cheverly Amalia bersama Rara Cane [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi virus corona punya dampak positif bagi artis dan produser film Cheverly Amalia. Tak mau kreativitasnya tumpul akibat Covid-19, Cheverly kini melebarkan sayap dengan menjajal dunia tarik suara.

Menggandeng sahabatnya, Rara Cane yang merupakan artis peran yang mencoba sebagai penyanyi, Cheverly merilis lagu religi berjudul "Ku Titip Doa."

Cheverly Amalia bersama Rara Cane [dokumentasi pribadi]
Cheverly Amalia bersama Rara Cane [dokumentasi pribadi]

"Banyak kerjaan yang tertahan akibat pandemi ini. Jadinya sekarang posisinya menunggu. Karena sambil nunggu itu bikin lagu religi yang ditulis sama Reza. Selain lagu religi ini, sama Rara juga ada bawain lagu 'Bubuy Bulan'," kata Cheverly Amalia, seperti dalam rilis yang diterima Suara.com.

Sementara Rara Cane mengungkap kalau lagu "Ku Titip Doa" bertema tentang kerinduan untuk kembali datang ke Tanah Suci. Single ini jadi yang kedua bagi Rara, setelah sebelumnya di 2019 melepas sebuah lagu. Setelah bertemu dan berbincang dengan Cheverly, Rara pun sepakat berduet dan merilis single religi.

Baca Juga: Rilis Lagu Baru, Iis Dahlia Suguhkan Musik EDM

Cheverly Amalia bersama Rara Cane [dokumentasi pribadi]
Cheverly Amalia bersama Rara Cane [dokumentasi pribadi]

"Harapan saya, semoga lagu ini disukai dan diterima pecinta musik Tanah Air," harap Rara.

Sebelumnya, Cheverly Amalia memutuskan fokus menjalani bisnis kuliner saat ini di tengah pandemi korona. Mengurus Cheverly Amalia Pastry and Cookies menjadi aktivitas terbaru bintang film London Virginia itu.

REKOMENDASI

TERKINI