Suara.com - Kasihan betul nasib para personel band Caster. Niat ke Jakarta untuk menggarap video klip, gara-gara Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) band asal Jember Jawa Timur itu pun tak bisa pulang ke kampung halaman.
Akibatnya, para personel band Caster, Daffa, Babag, Fariz, Bobby dan Danu pun terancam tak bisa pulang dan merayakan Idul Fitri ke kampung halaman.
"Kami sebenarnya ingin sekali pulang karena produksi rekaman single kami yg berjudul 'Komitmen' sudah selesai dan video klip juga, ya tidak ada kegiatan lain. Dan sama keluarga juga kami diminta jangan pulang dulu. Diusir kami mas, hehe," ujar Daffa sang vokalis, saat dihubungi melalui sambungan video call, baru-baru ini.
Saat ini, para personel band Caster mengisolasi diri di sebuah apartemen di kawasan Jakarta Selatan. Karena Jakarta Selatan termasuk zona merah penyebaran virus corona, mereka pun tak bisa kemana-mana dan hanya berkutat di dalam apartemen.
Baca Juga: Yoriko Angeline Siap Kembali Jadi Penyanyi
"Kegiatan kami di apartemen selain makan dan tidur, hehe. Kebanyakan sih ngulik lagu dan bikin vlog, pokoknya sebisa mungkin ada kegiatan, jadi nggak boring," timpal Bobby.
"Kami tunggu semua aman dulu dan mudah-mudahan ini cepat berlalu. Biar kami semua bisa pulang dan yang pasti kegiatan kami bisa berjalan seperti biasanya, aamiin," harap Fariz sang gitaris, yang wajahnya mirip dengan Presiden Joko Widodo ini.
Sekadar informasi, video klip lagu "Komitmen" sudah dirilis di YouTube sejak 30 April kemarin. Saat berita ini diunggah, lagu tersebut sudah ditonton lebih dari dua ribu kali.
"Semoga semua harapan dari kami semua juga bisa terkabul dan semua kembali normal dan pesannya tetap jaga kesehatan setop penyebaran Covid 19 dengan di rumah aja dan jaga kebersihan dengan cuci tangan pakai sabun," kata sang composser dan arranger Choki Cassandra, yang juga music director Caster Band.
Baca Juga: Slank Tengah Garap Lagu Tentang Virus Corona dan Sopir Ojol