Asetku mengajak masyarakat untuk turut andil meningkatkan inklusi keuangan dan literasi melalui kompetisi ini yang berlangsung sampai dengan akhir Oktober.
Asetku Optimistus Salurkan Rp 5 Trilliun
Sampai dengan pertengahan Oktober 2019, total pendanaan di Asetku mencapai lebih dari Rp 3,7 trilliun. Dana tersebut berhasil disalurkan kepada lebih dari 2 juta peminjam yang telah terseleksi melalui kerjasama dengan marketplace.
“Dana pemberi pinjaman disalurkan otomatis kepada peminjam berkualitas berdasarkan credit history calon peminjam. Untuk memastikan peminjam berkualitas, kami melakukan double filter terhadap calon peminjam yang direkomendasikan oleh marketplace,” tambah Jimmi.
Peminjam dari marketplace merupakan peminjam yang memerlukan dana tunai untuk keperluan mendesak, beli barang untuk mendukung bisnisnya, dan berbagai macam kebutuhan lain. Jumlah kebutuhan pinjaman juga terus meningkat.
Baca Juga: Fintech Skor Kredit CredoLab Rambah Pasar Indonesia
“Kami optimistis, dapat menyalurkan dana di akhir Q4 sampai dengan 5 Trilliun. Karena kebutuhan peminjam dan keinginan pemberi pinjaman untuk kembangkan dananya semakin meningkat,” katanya.
Di Asetku, Lender dapat mengembangkan nilai dana menganggurnya (idle fund) dengan return rate 18% p.a - 22% p.a. Sebagai bentuk apresiasi Asetku kepada Lenders, Asetku terus berinovasi menghadirkan produk-produk keuangan yang bermanfaat dan menjangkau masyarakat diseluruh penjuru wilayah Indonesia. Hal ini telah dilakukan Asetku dengan melakukan sosialisasi ke 12 kota di 12 provinsi di Indonesia.