"Dirimu di Ragaku", Ungkapan Kasih Sayang Satu Dekade Sinjo

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 16 September 2019 | 17:55 WIB
"Dirimu di Ragaku", Ungkapan Kasih Sayang Satu Dekade Sinjo
Grup Band Sinjo luncurkan single kedua, 'Dirimu di Ragaku'.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Grup band yang dimotori Dodo (vokal), Ciko (bass) dan Yugo (gitar), dari waktu ke waktu semakin menunjukan keseriusannya dalam bermusik.

Perjalanan panjang selama sebelas tahun terakhir ini membuat Sinjo semakin mantap menjajaki industri musik tanah air. Kiprah tersebut dapat dilihat dengan dilepasnya single terbaru mereka bertajuk "Dirimu di Ragaku".

Tidak ada usaha yang mudah, begitupun ketiganya dalam membangun grup bandnya itu. Jatuh bangun, bahkan sampai hampir putus asa pun pernah mereka jalani.

Sampai akhirnya kerja keras mereka membuahkan nasib baik dengan bergabungnya dibawah payung label Pop Musik, yang merupakan sub label dari Aquarius Musikindo.

Baca Juga: Ini Makna Single Terbaru Red Velvet

Sebagai langkah awal, sebuah single berjudul "Sedang Sekangen-Kangennya" atau yang disingkat S.S.K pun dilepas ke pasar musik tanah air. Single tersebut akhirnya menjadi penanda bagi Sinjo dalam melarung kiprah mereka di industri musik tanah air.

Malang melintang selama 11 tahun di dunia musik, menjadikan mereka semakin terasah. Semua tergambar jelas pada single kedua kali ini. Masih mengandalkan lirik yang lugas dan mudah dicerna, "Dirimu di Ragaku" menyajikan tema yang berbeda dengan lagu sebelumnya.

Pada S.S.K nuansa pop terasa lebih kental namun kini pada "Dirimu di Ragaku" cengkok Melayu terdengar lebih dominan. Namun, ketiga personilnya kompak menyebutnya dengan Pop Asyik ala Sinjo. "Kami sering membawakan lagu dengan tema rock, namun untuk kali ini benar-benar menjadi tantangan baru untuk kami. Proses rekamannya pun cukup unik. Dodo benar-benar dibikin drop sampai sakit, supaya dapat kesan sengaunya efek flu gitu. Baru deh take vocal, ternyata tujuannya agar dapat nuansa sedihnya," ujar Ciko dalam siaran persnya.

Lagu ini semakin kuat musikalitasnya, karena di belakangnya ada nama-nama besar seperti Andi Bayou dari sisi arransemen dan Indra Qadarsih yang banyak memegang peran dari sisi mastering lagu ini.

Baca Juga: LIVE DELAY: Andmesh Rilis Single Terbaru

Menariknya, sekilas lagu "Dirimu di Ragaku" bagaikan sebuah ungkapan cinta kepada seorang kekasih. Namun jika disimak lebih dalam, ternyata lagu ini bercerita tentang cinta seorang ibu kepada anaknya yang kekal dan tak pernah mati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI