Dukung Ekonomi Lokal Borobudur, CBT Nusantara Adakan Balkonjazz Festival

Rabu, 11 September 2019 | 09:35 WIB
Dukung Ekonomi Lokal Borobudur, CBT Nusantara Adakan Balkonjazz Festival
"Balkonjazz Festival". (Dok : Media Partner)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu ada Balkondes Sambeng, yang banyak menghasilkan buah-buahan seperti durian, rambutan, mangga dan masih banyak lagi.

“Demikian pula dengan kerajinan. Contohnya seperti Balkondes Ngadiharjo, mempunyai semacam artshop yang memajang hasil kerajinan bambu masyarakat. Seperti kerajinan bambu tirai, kerajinan carangan bambu, pulpen, baki, cangkir dan masih banyak lagi,” tutur Jatmika.

Promosi Melalui Konser Musik
Untuk lebih meningkatkan potensi masyarakat dan Balkondes, PT Manajemen CBT Nusantara menggandeng Sinergi Nusantara, menginisiasi gelaran musik bernama "Balkonjazz Festival", yang siap diselenggarakan pada 14 September 2019, di Balkondes Tuksongo.

Festival ini tercipta dari proses kolaborasi antara budaya yang telah ada sejak lama di daerah tersebut, bersama musik dari para musisi ternama Indonesia.

Baca Juga: Tiket Konser Westlife di Candi Borobudur Ludes dalam Waktu 5 Menit

Inisiator dan Direktur Balkonjazz Festival, Bakkar Wibowo dari Sinergi Nusantara menjelaskan, Balkonjazz Festival tidak hanya menjadi sebuah gelaran musik pada umumnya. Para pengunjung akan dibuat terpesona oleh panorama alam sekitar.

“Balkonjazz Festival 2019 segera kami suguhkan kepada masyarakat Indonesia. Kami berharap, festival ini akan menjadi awal yang baik, di mana masyarakat Indonesia mengetahui bahwa ada banyak potensi ekonomi lokal yang luar biasa dimiliki oleh masyarakat di seputaran Balkondes. Dan harapannya nanti, akan lebih banyak lagi wisatawan dan pelaku ekonomi yang akan datang ke sini,” jelas Bakkar.

Setidaknya ada sederet nama musisi besar Indonesia yang akan ditampilkan, seperti Yura Yunita, Rio Febrian, Payung Teduh, Dialog Dini Hari, Langit Sore, Tashoora, Nostress dan Frau. 

Fasilitas VIP Package dibagi menjadi beberapa kelas dan harga. Selas Silver dengan harga Rp 550.000, Gold Rp 850.000, Platinum Rp 1.300.000, Diamond Rp 1.500.000, dan Group diharga Rp 2.400.000. 

Baca Juga: Westlife Gelar Konser, Penginapan di Sekitar Candi Borobudur Laris Manis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI