Masuki Usia Emas, Ini Resep Sukses Datascrip

Selasa, 13 Agustus 2019 | 12:00 WIB
Masuki Usia Emas, Ini Resep Sukses Datascrip
Ulang tahun Datascrip ke-50 di Jakarta, belum lama ini. [Datascrip]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tidak mudah bagi sebuah perusahaan untuk bisa bertahan dalam sebuah bisnis, apalagi di sektor industri yang persaingannya kian kompetitif.

Namun, PT. Datascrip berhasil melewati tahun demi tahun di belantika bisnis teknologi nasional, dan masih kokoh bertahan sebagai salah satu distributor gawai terbesar di Indonesia. Lantas, apa rahasia kesuksesan Datascrip?

"Berawal dari perusahaan sederhana yang menjual alat tulis dan keperluan kantor, saat ini Datascrip menjadi distributor dari berbagai perusahaan dalam dan luar negeri, yang barang-barangnya diperlukan dalam bisnis dan perkantoran," kenang Joe Kamdani selaku Mentor PT. Datascrip saat memberikan sambutan acara perayaan 50 Tahun Datascrip di kawasan Jakarta Pusat, akhir pekan lalu.

Menurut Joe, pencapaian tersebut tidak terlepas dari kerja sama yang terjalin dengan para stakeholder, baik internal maupun eksternal.

Baca Juga: Datascrip Boyong Duo Canon iNSPiC S dan C ke Indonesia

"Terima kasih kepada seluruh mitra usaha dan karyawan, yang telah membawa Datascrip pada hari jadinya ke-50 tahun,” sambungnya.

Selain itu, Datascrip juga berpijak pada prinsip “Berhasil di atas keberhasilan”. Makna dari moto perusahaan tersebut diartikan bahwa untuk meraih kesuksesan harus dimulai dari hal paling kecil. Contohnya, kata Joe, jika seorang atasan atau pimpinan ingin berhasil maka buatlah bawahannya berhasil.

 Joe Kamdani selaku Mentor PT. Datascrip dalam ulang tahun Datascrip ke-50 di Jakarta, belum lama ini. [Datascrip]
Joe Kamdani selaku Mentor PT. Datascrip dalam ulang tahun Datascrip ke-50 di Jakarta, belum lama ini. [Datascrip]

Sebagai pelengkap resep kesuksesan perusahaan, Datascrip juga memprioritaskan kepuasan pelanggan mereka. Hal ini ditunjukkan dengan adanya Datascrip Service Center yang tersebar di berbagai kota dan didukung oleh lebih dari 150 authorized service di berbagai kota di Indonesia.

Di tahun-tahun berikutnya, perusahaan yang berpusat di Kemayoran, Jakarta, ini bertekad untuk menghadirkan produk yang selaras dengan perkembangan teknologi.

“Datascrip akan selalu meningkatkan kemudahan bertransaksi dan memenuhi kebutuhan pelanggan, serta terus menghadirkan berbagai produk berkualitas yang sejalan dengan perkembangan teknologi,” pungkas President Director PT. Datascrip Irwan Kamdani.

Baca Juga: Datascrip Luncurkan Printer Rumahan Canon Pixma TS707

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI