Jastip dari Luar Negeri Kini Makin Mudah

Ferry Noviandi Suara.Com
Jum'at, 29 Maret 2019 | 01:25 WIB
Jastip dari Luar Negeri Kini Makin Mudah
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bisnis jasa titip alias jastip kini tengah marak di Tanah Air. Karena kemudahannya, siapa pun bisa membuka layanan jasa titip. Mulai dari remaja hingga ibu rumah tanggga yang biasanya dijadikan sebagai pekerjaan sampingan.

Produknya pun beragam, mulai dari produk rumah tangga, kosmetik, fashion, hingga barang mewah. Omestnya pun tak main-main, bisa mencapai hingga ratusan juta rupiah.

Namun jastip yang ada selama ini banyak memiliki kendala. Misalnya, barang tertahan di bagian bea dan cukai saat hand carry barang. Terkadang juga respon lama atau kepastian keamanan yang tidak terjaga.

Jasa penitipan (jastip) barang dari luar negeri.
Jasa penitipan (jastip) barang dari luar negeri.

Rupanya segala kendala itu dilirik sebagai peluang oleh startup dengan nama titipbeliin.com. Aplikasi yang hadir sejak Maret 2019 ini lebih berfokus pada jastip barang dari luar negeri.

Baca Juga: Bisnis Jastip Lebih Mudah dengan Aplikasi Ini

"Titipbeliin.com hadir sebagai alternatif jastip, konsumen bisa beli barang apapun dari Amerika dan China, semua kami urus. Jadi pembeli tidak perlu repot urus berbagai hal seperti pajak bea cukai, pengiriman internasional dan hal lainya, pemesan hanya bayar dan tunggu barang sampai depan rumah semua end to end via website," kata Bayu Sutrisno selaku Co-Founder dari titipbeliin.com, seperti rilis yang diterima Suara.com.

Urusan kompetitif, titipbeliin.com mengklaim memilki harga yang transparan dan murah . "Tidak ada hidden cost, semua komponen harganya ditampilkan, pengiriman juga tercepat 5-15 hari dari Amerika dan China sampai," jelas Bayu.

"Kedepan kami akan mengakomodir dan mengekspor produk dalam negeri yang berkualitas ke berbagai belahan dunia," sambung Bayu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI