Leny Rafael Kenalkan Karya Terbarunya: AI.DENTITY

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 28 Februari 2019 | 00:23 WIB
Leny Rafael Kenalkan Karya Terbarunya: AI.DENTITY
Leny Rafael saat memperkenalkan rancangannya, AI.IDENTITY. (dokumentasi pribadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perancang busana Leny Rafael kembali bikin gebrakan. Setelah suskes memperkenalkan kain Indonesia di Belanda dalam ajang "The Modest Heritage of Indonesia", perempuan berhijab itu kini memperkenalkan secondline ready to wear yang diberi nama AI. IDENTITY.

Dengan tagline "Identify your self with Ai.Identity", Leny Rafael mengaja para pecinta fashion, khususnya kaum Hawa untuk bisa menemukan gaya berpakaian yang sesuai dengan kepribadiannya. Mulai dari girly, kasual, elegan hingga hijab.

Leny Rafael saat memperkenalkan rancangannya, AI.IDENTITY. (dokumentasi pribadi)
Leny Rafael saat memperkenalkan rancangannya, AI.IDENTITY. (dokumentasi pribadi)

"Nama Ai.Dentity sendiri berasal dari gabungan kata Ai dan Identity yang bisa diartikan sebagai identitas diri. Jadi saya punya misi, bagaimana para pengguna produk fashion ini untuk lebih berani menampilkan identitas dirinya dengan menggunakan Ai.Dentity," kata Leny Rafael, saat ditemui di acara fashion show produknya di Go Food Festival, GBK, Jakarta, baru-baru ini.

Tak hanya itu, lewat AI.IDENTITY, Leny Rafael ingin membuat perempuan Indonesia lebih percaya diri, apa pun bentuk tubuhnya. AI.IDENTITY menyediakan segala jenis ukuran mulai dari extra small sampai extra plus size.

Baca Juga: Mulia Sekali, Pasangan Ini Sulap Area Penuh Sampah Jadi Taman Bermain

Dengan mengajak artis Sinyorita pada pagelaran shownya kali ini, Leny ingin menggambarkan kalau para wanita plus size juga bisa berkreasi dengan fashion, terlihat cantik juga penuh percaya diri.

Karya rancangan Leny Rafael. (dokumentasi pribadi)
Karya rancangan Leny Rafael. (dokumentasi pribadi)

"Semua wanita berhak untuk tampil cantik tanpa sulit menemukan ukuran yang pas untuk tubuh mereka. Tidak sedikit produk fashion yang ada sekarang hanya mengutamakan mereka yang bertubuh ramping, tanpa menyiapkan untuk mereka-mereka yang bertubuh plus. Maka dari itu produk saya kali ini juga bertujuan untuk memudahkan para wanita plus untuk menemukan gaya fashion mereka," jelas Leny Rafael.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI