Presiden Jokowi Beri Penghargaan untuk Guru Berprestasi

Ferry Noviandi Suara.Com
Minggu, 02 Desember 2018 | 02:55 WIB
Presiden Jokowi Beri Penghargaan untuk Guru Berprestasi
Presiden Jokowi memberi pidato dalam acara perigatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-73 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat. Sabtu (1/12/2018). (panitia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Peringatan Hari Guru Nasional 2018 dan HUT PGRI ke-73 digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/12/2018). Acara tersebut dihadiri Presiden Joko Widodo bersama istri, Iriana Jokowi.

Selaitu itu, hadir juga Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Ketua Umum Pengurus Besar PGRI, Unifah Rosyidi, dan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Acara tersebut juga dihadiri lebih dari 35.000 guru, siswa, dan pegawai Kemendikbud dan PGRI dari seluruh Indonesia.

Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-73 di Stadion Pakansari, Bogor dihadiri ribuan orang yang terdiri guru, siswa, dan pegawai Kemendikbud dan PGRI dari seluruh Indonesia. (Istimewa)
Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-73 di Stadion Pakansari, Bogor dihadiri ribuan orang yang terdiri guru, siswa, dan pegawai Kemendikbud dan PGRI dari seluruh Indonesia. (Istimewa)

Acara digelar mulai sekitar pukul 08.00 WIB dan dibuka dengan berbagai kegiatan seperti pagelaran seni, parade nusantara, dan hiburan yang diisi oleh siswa-siswi dari berbagai sekolah.

Baca Juga: Habib Rizieq Titip Pesan ke Reuni Akbar 212: Salam dari Ana

Sementar Presiden Jokowi tiba sekitar pukul 10.00 WIB. Jokowi didampingi Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki, Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, dan Ketua Umum PGRI Unifah Rosyidi.

Presiden Joko Widodo secara langsung memberikan penghargaan kepada Pemenang 1 Tingkat Nasional Festival Guru Menulis dan Kreativitas Pembelajaran Tahun 2018 dan penghargaan kepada Guru Kreatif dan Produktif dalam Menulis, dan Penerima Satyalancana Pendidikan Tahun 2018.

Selain itu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bersama Ketua Umum Pengurus Besar PGRI memberikan penghargaan Dwija Praja Nugraha kepada 16 Gubernur dan Bupati/ Walikota, dan Anugerah Guru Berdedikasi.

Diakhir acara, Presiden Jokowi juga memberikan sambutannya kepada seluruh tamu yang hadir.

Baca Juga: Yusril Merapat ke Jokowi, PBB: Partai Gerindra kok Kebakaran Jenggot

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI