Permudah Akses Pendidikan, Belajar di TK Bintang Biru Gratis

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 13 November 2018 | 07:34 WIB
Permudah Akses Pendidikan, Belajar di TK Bintang Biru Gratis
Pendiri Yayasan Sembilan November, Inggrid Kansil bersama anak-anak TK Bintang Biru. (Dokumen: Yayasan Sembilan November)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - TK (Taman Kanak-kanak) Bintang Biru di Kecamatan Cilaku, Cianjur, Pesantren Fatimah di Kecamatan Nagrak, Sukabumi yang dimiliki Yayasan Sembilan November tidak menarik biaya apapun kepada peserta didiknya alias gratis.

Hal ini dilakukan karena masih sangat terbatasnya akses pendidikan di daerah tersebut. Selain itu, masih banyak warga kurang mampu yang pada dasarnya ingin belajar namun terbentur biaya.

"Melihat kondisi tersebut, maka segala bentuk biaya pendidikan di TK Bintang Biru kami gratiskan sehingga tidak ada lagi hambatan bagi anak-anak untuk bersekolah," kata Pendiri Yayasan Sembilan November, Inggrid Kansil dalam keterangannya.

Dengan digratiskannya TK Bintang Biru, Inggrid berharap orangtua anak bisa bersekolah tanpa khawatir akan biaya. Selain itu, anak yang disekolahkan juga mampu menjadi cikal bakal penerus-penerus bangsa yang memiliki akhlak yang baik.

"Saya berharap sumbangsih positif bagi pembentukan karakter anak yang memiliki kecukupan dalam ilmu agama. Sehingga tercipta generasi muda yang memiliki akhlakul kharimah," tutur Inggrid.

Sekadar informasi, Yayasan Sembilan November selama 10 tahun ini telah memiliki Pusat Pendidikan Anak Usia Dini berupa TK Bintang Biru di Kecamatan Cilaku, Pesantren Fatimah di Kecamatan Nagrak, hingga Majelis Taklim Fatimah 911 yang tersebar di Jakarta, Bogor, dan Bekasi.

"Ke depan, saya berharap TK Bintang Biru ini bisa menjadi pusat pendidikan inklusif. Sehingga bisa mengakomodir anak-anak berkebutuhan khusus dan anak disabilitas menjadi bagian dari keluarga ini," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI