Suara.com - Shopee, e-commerce di Asia Tenggara dan Taiwan menggelar "Big Ramadhan Sale". Peningkatan transaksi terjadi hingga 3 kali lipat, bahkan sejak awal minggu Ramadan.
Shoppee juga mencatat peningkatan traffic tertinggi semenjak peluncuran in-app game "Goyang Hujan Emas". Peningkatan traffic hingga lima kali lipat.
Chris Feng, CEO Shopee mengatakan, "Minggu pertama Ramadan sudah sangat menjanjikan dan kami terus melihat adanya peningkatan transaksi. Kami berterima kasih atas dukungan pengguna kami sejauh ini, dan dengan adanya promosi dan penawaran yang lebih besar, kami yakin dapat mencapai target satu juta pesanan setiap harinya selama periode Puncak Big Ramadhan Sale."
Sebagai bagian dari Big Ramadhan Sale yang sedang berlangsung, Shopee berkomitmen memberikan ragam pilihan produk bagi pengguna. Salah satunya di kategori Fashion Muslim, yang merupakan salah satu yang terpopuler.
Shopee Selebriti Squad juga menyajikan koleksi Ramadan dari jajaran selebriti, seperti Ivan Gunawan, pemilik toko Mandjha, dan Laudya Cynthia Bella, pemilik toko L by LCB.
Shoppe menyajikan diskon hingga 70 persen di semua toko Shopee Selebrity Squad dan potongan voucher dengan mengunakan kode "SELEBSQUAD".
"Hadirnya Mandjha pastinya akan menambah keseruan dan ragam pilihan selama Big Ramadhan Sale 2018, sehingga dapat memenuhi kebutuhan konsumen akan baju Muslim. Shopee juga merupakan platform yang mudah digunakan dan memiliki jaringan yang luas di seluruh Indonesia, sehingga saya percaya bahwa bisnis saya ada di tangan yang tepat," ujar Ivan.