Presiden Jokowi Buka Konvensi dan Pameran IPA ke-42

Rabu, 09 Mei 2018 | 15:50 WIB
Presiden Jokowi Buka Konvensi dan Pameran IPA ke-42
“Driving Indonesia’s Oil and Gas Global Competitiveness”. (Sumber: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Kami yakin, industri migas akan tetap ada di Indonesia karena permintaan global yang terus meningkat. Industri menghadapi tantanganyang memaksa kita semua untuk menjadi kreatif dan inovatif dalam melakukan efisiensi dan meningkatkan daya saing,” katanya.

Tahun ini, IPA Convex memperkenalkan sesi baru yang khusus membahas mengenai teknologi, yaitu Technology Session. Ada beragam topik diskusi yang akan dibahas, meliputi 1) Governments on Innovation of New Technology Improvement, 2) Impact of Digital Internet of Things in the Upstream Oil and Gas, 3) New Business Model in Gross Split System, dan 4) Technology for Decommissioning.

Selain sesi diskusi, IPA Convex juga tetap mengadakan sesi technical program (TPC) yang diikuti ratusan kalangan muda Indonesia, baik mahasiswa maupun professional. Sebanyak 119 karya ilmiah dan 71 poster akan dipresentasikan dalam technical session dan poster session. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI