Suara.com - Menjual mobil bukan merupakan pekerjaan mudah dan seringkali hasilnya pun kurang memuaskan. BeliMobilGue.co.id, suatu perusahaan rintisan yang baru saja meluncurkan bisnisnya, menawarkan alternatif yang cepat, mudah, dan aman, dimana Anda bisa menjual mobil hanya dalam 1 jam!
Bisnis ini sedang berkembang pesat, dengan enam lokasi lain yang baru dibuka minggu lalu, membuatnya memiliki total 13 cabang di seluruh Jadetabek. Secara tradisional, ada dua cara yang pada umumnya digunakan untuk menjual mobil. Namun demikian, keduanya memiliki kekurangan dan belum tentu merupakan cara yang memberikan hasil terbaik dan menguntungkan di akhir.
Cara pertama adalah mencari calon pembeli pribadi, melalui koneksi Anda atau memilih menggunakan iklan (umumnya berbayar), baik di koran maupun internet. Setelah itu, Anda harus menunggu dan berharap calon pembeli akan segera menemukan iklan Anda dan menghubungi Anda.
Calon pembeli tentu saja akan meminta untuk melihat mobil yang Anda jual, dan ini berarti Anda harus memberikan informasi alamat dan mengatur janji untuk mengunjungi Anda. Anda bisa saja telah mengosongkan jadwal, namun calon pembeli Anda datang terlambat atau bahkan tidak datang, dan tidak dapat dihubungi sama sekali.
Apabila mereka datang, bagaimana Anda akan menangani permintaan mereka untuk test ride? Maukah Anda menemani mereka?
Lalu bagaimana Anda menjaga dokumen kendaraan Anda sehingga calon pembeli tidak membawa kabur mobil Anda? Dan yang terpenting, bagaimana Anda memastikan keselamatan kendaraan dan diri Anda?
Cara ini akan memakan waktu yang panjang dan kunjungan dari beragam calon pembeli sampai akhirnya menemukan seseorang yang benar-benar tertarik untuk membeli mobil Anda. Lalu tibalah pada saat yang paling canggung, yaitu negosiasi harga.
Siapa yang akan mampu beragumentasi paling rasional tanpa menunjukkan ketertarikan secara eksplisit? Ketika akhirnya mencapai kesepakatan harga, bagaimana Anda memastikan transaksi uang dan dokumen dapat berjalan secara aman dan cepat?
Bagaimana cara menghindari penipuan atau penggunaan uang palsu? Selalu pastikan bahwa Anda telah menerima uang pembayaran di rekening bank Anda, atau pergi ke bank secara bersama-sama, dan pastikan pembeli mentransfer uang pembayaran ke rekening bank Anda.
Jika menurut Anda cara pertama terlalu merepotkan, tidak aman dan memakan banyak waktu, Anda bisa menggunakan cara kedua, yaitu dengan mengunjungi dealer yang tertarik untuk membeli mobil Anda dan mencari tahu berapa harga yang ditawarkannya.
Jika Anda beruntung dan dealer sangat tertarik, bagaimana Anda tahu harga yang ditawarkan merupakan harga terbaik ? Dia mungkin saja sudah memiliki beberapa mobil serupa, sehingga memengaruhi penawaran harga atas mobil Anda.