Ini Dia Solusi Masalah Rambut untuk Hijabers

Selasa, 01 Agustus 2017 | 04:48 WIB
Ini Dia Solusi Masalah Rambut untuk Hijabers
Peluncuran Rejoice Hijab 3 in 1 di Jakarta, Senin (31/7/2017). (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rambut yang tertutup rapat karena dihijab, menjadi tantangan tersendiri bagi banyak perempuan. Tak jarang ini menimbulkan berbagai masalah rambut, seperti ketombe, rambut rontok, dan kaku.

Menurut Principal Scientist, P&G Hair Care Asia Pacific, Saint Tiu, deretan masalah rambut ini disebabkan kondisi kulit kepala yang lembab dan panas. Hal tersebut menimbulkan produksi minyak dan sebum yang berlebihan, sehingga membuat rambut menjadi lepek.

"Karena inilah, rambut kemudian menjadi bermasalah, mulai dari munculnya ktombe. Lalu, akibat terlalu sering mengalami gesekan rambut dengan hijab, ini membuat rambut menjadi kusut dan terjadi kerontokan karena rambut patah," ungkap dia dalam peluncuran Rejoice ahijab 3 in 1 di Jakarta, Senin (31/7/2017).

Sebagai solusinya, brand shampo ini menghadirkan Rejoice Hijab 3 in 1 yang memiliki tiga manfaat khusus, yang dibutuhkan setiap perempuan berhijab, yakni mengurangi ketombe, menyegarkan rambut dan membuat rambut menjadi lebih lembut.

Baca Juga: Ini Pesan Menkes Nila untuk Para Jemaah Haji

Lebih lanjut Saint Tiu menjelaskan, tiga manfaat ini didapatkan karena adanya tiga kandungan di dalamnya, yaitu cool menthol yang membantu membuat kulit kepala terasa segar dan melindungi rambut dari panas menyengat, hot oil yang membuat rambut terasa lembut dan mengembang sampai ke unung, serta kandungan ZPT yang membantu melawan ketombe.

Selain itu, wewangian segar di dalamnya juga telah diracik sedemikian rupa oleh para ahli parfume, dengan menggunakan empat baham pilihan, yakni apel, stroberi, melon dan cool menthol, yang akan menjaga rambut tetap harum sepanjang hari meski tertutup hijab.

"Rejoice Hijab 3 in 1 ini memang khusus diciptakan khusus untuk membantu mengatasi masalah rambut yang dihadapi hijabers. Agar perempuan beehijab hisa terus berekspresi dan bebas melakukan segala aktivitasnya," ungkap Communication Manager P&G Indonesia Febrina Herlambang.

Baca Juga: Sukses di Usia Muda, Coba Lirik Profesi Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI