Yayasan POTADS bertujuan untuk memberdayakan orang tua anak dengan Sindroma Down agar selalu bersemangat untuk membantu tumbuh kembang anak spesialnya secara maksimal, sehingga mereka mampu menjadi pribadi yang mandiri, bahkan bisa berprestasi sehingga dapat diterima masyarakat luas. Pengertian yang konsisten disampaikan kepada khalayak luas, adalah keberadaan anak Sindroma Down yang memiliki hak yang sama dengan anak-anak lainnya.
Yayasan POTADS memiliki ruang berkegiatan bagi komunitas Sindroma Down yang berdiri pada 31 Juli 2016. Rumah ini berlokasi di Jalan Pejaten Barat No. 16, Jakarta Selatan.
Tentang Bank Mayora
Bank Mayora merupakan Bank Umum Devisa yang berdiri pada tanggal 28 Juli 1993. Pemegang saham Bank Mayora adalah Mayora Grup yang merupakan salah satu produsen food and beverages terbesar di Indonesia, dan International Finance Corporation (IFC), grup Bank Dunia sebagai pemegang saham minoritas. Bank Mayora memiliki Visi untuk menjadi Bank Ritel dan Konsumer yang sehat, terpercaya dalam layanan dan mampu menyediakan solusi keuangan yang terbaik di Indonesia. Hal ini dilakukan dengan menerapkan konsep strategi bisnis yang dapat menopang kinerja Bank Mayora dalam mewujudkan visinya.
Baca Juga: Jangkau Indonesia Timur, Bank Mayora Buka Cabang Pertama di Ambon
Jaringan bisnis Bank Mayora kini mencapai 47 kantor cabang yang berlokasi di Jabodetabek, Lampung, Bandung, Surabaya, dan Ambon. Saat ini, Bank Mayora memiliki 55 ATM dan 1825 EDC yang hadir untuk memberi kemudahan transaksi dan layanan perbankan bagi nasabah.