Dot pada Botol Susu Ini Menyerupai Payudara

Minggu, 19 Juni 2016 | 04:22 WIB
Dot pada Botol Susu Ini Menyerupai Payudara
Botol wide neck merupakan botol susu generasi terbaru yang mudah dibersihkan dan aman untuk anak.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjadi seorang ibu bekerja bukan halangan untuk memberikan ASI kepada si kecil. Di situasi seperti ini, biasanya banyak ibu bekerja yang mendambakan perlengkapan menyusui yang sesuai agar bisa memenuhi kebutuhan si kecil mendapatkan ASI, meski jauh dari dirinya.

Sayangnya banyak produk perlengkapan menyusui, seperti botol susu yang sulit untuk dibersihkan sehingga rentan menjadi tempat berkumpulnya virus dan bakteri. Menjawab kebutuhan para ibu akan produk botol susu berkualitas, Philips AVENT, penyedia perlengkapan ibu dan anak menciptakan inovasi botol wide neck atau leher lebar.  

Ratna Kurniawati, selaku Marketing Manager Health and Well Being, Personal Health, Philips Indonesia mengatakan, selain mirip dengan bentuk asli payudara, botol wide neck merupakan botol susu generasi terbaru yang mudah dibersihkan dan aman untuk anak.

"Bayi dan balita rentan terhadap penyakit sehingga orangtua harus memastikan kebersihan perlengkapan makan bayi termasuk botol susu agar terhindar dari virus, bakteri atau parasit penyebab penyakit," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Suara.com.

Botol susu terbarunya itu, lanjut Ratna, dirancang berleher lebar untuk memudahkan pengisian susu dan pembersihan botol, dot dengan desain kelopak inovatif untuk perlekatan natural seperti payudara ibu. Selain itu bagian ujung dot yang dirancang menyerupai payudara dibuat untuk membuat bayi lebih nyaman.

"Botol berleher lebar lebih mudah dibersihkan, karena memungkinkan pergerakan yang lebih leluasa menggunakan sikat maupun spons. Penggunaan sterilizer juga dianjurkan agar peralatan tetap steril dan higienis sehingga aman untuk bayi," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI