Suara.com - Membangun brand awarness di era digital membutuhkan strategi pemasaran kreatif yang sesuai perkembangan teknologi dan minat masyarakat yang jadi sasaran konsumen. Dunia Marketing yang terus berkembang menuntut pelaku bisnis untuk terus kreatif memenuhi kebutuhan konsumen dengan berbagai perubahan perilaku yang ada. Media komunikasi juga terus berubah semakin ke arah digital. Video merupakan salah satu medium yang sedang tinggi peminatnya di Indonesia.
Pekembangan ini mendapat perhatian serius Wings Food. Saat peluncuran salah satu produknya, Floridina, minuman kemasan dengan bulir jeruk asli dari Florida hari ini, Kamis (31/3/2016) mengaktifkan Web Series perdananya yang berjudul F.O.G Mission (Floridina Origin Games Mission). Keunikan Web Series action comedy ini adalah mengajak penontonnya untuk menentukan sendiri jalan cerita film pendek tersebut dengan memberikan pilihan pada setiap akhir episode. Peluncuran cerita dari permainan F.O.G Mission ini dikemas dalam bentuk workshop “Perkembangan Strategi Komunikasi Pemasaran Digital dan Prakteknya dalam Industri” yang ditujukan bagi para jurnalis dengan tujuan agar para jurnalis kini tetap memahami perkembangan konsep ilmu pemasaran terpadu dan prakteknya dalam industri.
Dr. Hifni Alifahmi dari Universitas Indonesia dan Robin Malau, dua pemateri yang ditemui dalam workshop ini membahas tren digital dan social media di tahun 2016, dan karakter iklan yang tepat untuk memasarkan produk FMCG. “Creativity, and a deep understanding of how digital works, is now the main currency for survival,” ujar Robin Malau.
“Melihat tren perkembangan komunikasi digital yang sangat pesat ini, maka Floridina menerapkan new way of marketing campaign berupa web series dengan gamification dan penonton bisa memilih sendiri jalan cerita video yang ditontonnya. Nilai dan hikmah dari cerita dari sebuah web series dapat digambarkan melalui human interest, kesedihan, emosi, ketegangan bahkan memunculkan inspirasi. F.O.G Mission menyampaikan nilai bahwa setiap orang harus memiliki keberanian untuk memperjelas kualitas dirinya walaupun harus melalui rintangan yang ada. Ini sejalan dengan brand story Floridina yaitu “jelas asalnya jelas kualitasnya,” ujar Aristo Kristandyo, Group Head of Marketing Beverages Wings Food yang ditemui di XXI Lounge Plaza Senayan (31/03/16).
Data profil audience Floridina di media sosial menunjukkan bahwa sebanyak 27% audience berasal dari rentang usia 18-24 tahun. Usia 13-17 tahun merupakan yang paling banyak melakukan engagement dengan berinteraksi di sosial media Floridina. Ini menunjukkan bahwa remaja SMP sampai mahasiswa merupakan audiens potensial bagi para pelaku industri. “Acara ini merupakan langkah awal bagi Floridina sebagai brand yang mengedepankan unsur kreatifitas. Floridina akan terus mengajak konsumen khususnya pemuda pemudi untuk terus kreatif dan memaksimalkan potensi diri yang jelas asalnya dan jelas kualitasnya,” jelas Aristo.
Pada kesempatan ini pula, Wings Corporation memberikan apresiasi bagi para jurnalis yang telah mengiringi langkah Wings dengan menghasilkan karya tulis dan karya foto tentang Wings beserta dengan semua produknya selama tahun 2015 yang lalu. Penganugerahan Wings Journalist Award akan diselenggarakan dengan mengundang jurnalis di seluruh Indonesia. Perlombaan menulis ini terdiri atas kategori Best Content, Best Historical View / Cultural Content, Best Business Feature, Best Lifestyle Feature, Best Photo, Best Blog Writing. Dalam menilai 6 kategori perlombaan ini, Wings dibantu oleh 2 orang praktisi jurnalisme sebagai juri yaitu Daru Priyambodo (Pemimpin Redaksi TEMPO) dan Suwarjono (Ketua Aliansi Jurnalistik Independen). “Pihak Wings sama sekali tidak ikut ambil bagian dalam hal penilaian, hal ini dilakukan untuk memberikan jaminan bahwa hasil penilaiannya obyektif, transparan, dan tidak ada unsur kepentingan apapun,” tutup Aristo.