Suara.com - Menjadi seorang muslimah bukan penghalang untuk tetap aktif dan bugar dengan sederet aktivitas. Para muslimah juga wajib menjaga kesehatan tubuhnya, salah satunya dengan melakukan aktivitas fisik secara rutin.
Untuk mewadahi para muslimah yang ingin tampil sehat dan cantik, HiLo Soleha menyelenggarakan one stop event 'Muslima Fit & Fun Fest' yang diramaikan dengan berbagai kegiatan menarik. Salah satunya yoga dan zumba bersama yang ditargetkan akan melibatkan 2000 muslimah di Jakarta.
Public Relations Manager HiLo Soleha, Arninta Puspitasari mengatakan, melalui acara ini diharapkan dapat menginspirasi para muslimah untuk hidup lebih sehat dengan cara yang menyenangkan.
"Kita ingin menginspirasi para hijabers dengan sesuatu yang beda. Walau pakai jilbab dan pakaian tertutup tidak membatasi mereka untuk tetap aktif dan hidup sehat," ujarnya pada temu media 'Muslima Fit & Fun Fest' di Jakarta, Kamis (17/3/2016).
Ditambahkan Arninta, 'Muslima Fit & Fun Fest' yang diadakan pertama kalinya ini juga menampilkan berbagai kegiatan menarik lain seperti talkshow, fashion show, music performance dan bazaar yang bertempat di Rooftop Mall Kota Kasablanka, Sabtu (19/3/2016).
"Kami juga berkolaborasi dengan Wardah dan Zaura Models yang juga memiliki misi yang sama agar para muslimah tidak hanya tampil cantik dan stylish, namun juga aktif dan sehat," imbuhnya.
Gelaran ini nantinya juga akan diramaikan old and Brand Ambassador HiLo Soleha, Dian Pelangi (desainer), Erna Nena (instruktur Yoga), Nesa Aqila (Putri Muslimah Indonesia 2015), Kunto Aji (penyanyi), Chiki Fawzi, dan masih banyak lagi.
Datang Yuk ke "Muslima Fit & Fun Fest"!
Jum'at, 18 Maret 2016 | 18:39 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Langkah Kecil Hidup Sehat di Awal Tahun: Konsumsi Air Minum dengan pH Tinggi
09 Januari 2025 | 15:58 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Press Release | 07:00 WIB
Press Release | 02:47 WIB
Press Release | 21:30 WIB
Press Release | 18:05 WIB
Press Release | 17:20 WIB
Press Release | 15:10 WIB
Press Release | 10:05 WIB
Press Release | 09:11 WIB
Press Release | 19:05 WIB