Suara.com - Sebagai pioneer di bidang perhotelan di kawasan Kemayoran, Best Western Kemayoran terus meningkatkan pelayanan dan penambahan fasilitas bagi para tamunya.
Bahkan Western International yang bermarkas di Arizona, Amerika, baru-baru ini memberikan penghargaan kepada hotel ini sebagai 'Excellent in Quality Standards and Service', mengalahkan 4100 hotel yang tersebar di 100 negara.
Penghargaan ini pulalah yang membuat hotel tersebut bertransformasi menjadi Best Western Kemayoran Plus. Dengan level baru ini, para tamu hotel dapat menikmati berbagai kemewahan dari fasilitas yang diberikan.
"Saat berada di posisi core atau midscale, fasilitas yang Best Western Kemayoran miliki memang sudah diatas rata-rata. Sehingga kami tidak perlu merubahnya secara keseluruhan," ujar Wahyono, President Director PT. Global Pertama Sejahtera yang menaungi BW Kemayoran pada temu media di Jakarta, belum lama ini.
Namun bukan berarti BW Kemayoran tidak berbenah diri menyambut gelar barunya. Disampaikan General Manager BW Kemayoran, Ferry Andry Suswanto, hotel ini dilengkapi dengan fasilitas Grand Balroom dengan kapasitas 800 orang yang baru-baru ini diresmikan.
"Jadi kita sekarang sudah punya grand balroom yang bisa digunakan untuk kepentingan pernikahan, meeting, birthday party dan event-event besar lainnya. Kolam renang kita juga termasuk besar karena dihubungkan dengan lagoon sehingga luas. Kita juga sedang meningkatkan kapasitas kamar," imbuh Ferry.
Dengan status barunya sebagai Hotel Best Western Plus, BW Kemayoran juga memperluas segmennya dengan membidik kelas menengah atas. "Segmen kami sudah lebih luas, dan kita akan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan dan fasilitas agar bisa bersaing dengan pasar yang kompetitif," pungkas Ferry.
Best Western Kemayoran Sasar Kelas Menengah
Kamis, 19 November 2015 | 15:53 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Jumlah Korban Tewas Kebakaran Hotel di Turki Bertambah jadi 78 Orang
23 Januari 2025 | 16:57 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Press Release | 07:00 WIB
Press Release | 02:47 WIB
Press Release | 21:30 WIB
Press Release | 18:05 WIB
Press Release | 17:20 WIB
Press Release | 15:10 WIB
Press Release | 10:05 WIB
Press Release | 09:11 WIB
Press Release | 19:05 WIB