Pemrpov Bangka Belitung berusaha menjaga kestabilan harga bahan pokok penting (Bapokting) menjelang Ramadan dan Idul Fitri.
"Jangan sampai pelabuhan beroperasi 24 jam, tapi masih ada kapal yang begitu mendarat tidak bisa membongkar barangnya di pelabuhan tersebut,” ungkap Gubernur Bangka Belitung, Erzaldi Rosman usai mengikuti kegiatan di Kantor BI Perwakilan Bangka Belitung, Senin (21/3/2022).
Lanjutnya, upaya tersebut dengan melaksanakan rapat koordinasi pada 28 Maret 2022 mendatang bersama Bank Indonesia (BI) bersama pemangku kepentingan lainnya, sekaligus langsung turun ke lapangan guna mengawasi bongkar muat di pelabuhan.