Anggota DPRD Kota Lubuklinggau Fraksi Gerindra H. Abdul Nasir, SE segera menindaklanjuti beberapa usulan warga yang disampaikan saat Reses III beberapa waktu lalu. Usulan tersebut ditindaklanjutinya dengan melakukan evaluasi skala priotitas.
Salah satu usulan atau aspirasi masyarakat yang mendesak itu adalah pembangunan bronjong di bantaran Sungai Kelingi, tepatnya di Muara Ketue yang termasuk dalam wilayah RT 01 Kelurahan Ulak Lebar.
Anggota dewan yang akrab disapa Pak Edo ini pun telah meninjau lokasi tersebut pada Sabtu (14/1/2023).